Eratnya TNI dan Rakyat: Babinsa Sukamanah Komsos dengan Tokoh Masyarakat
ANEKAFAKTA.COM,Kodam Jaya, Tigaraksa -
Babinsa Sukamanah, Serda Sugeng Riyadi, menggelar komunikasi sosial (Komsos) dengan Bapak Uki, seorang tokoh masyarakat di kediamannya di Kp Jambu RT 007/RW 002. Desa Jambukarya, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (14/1/2025).
Meskipun Bapak Uki saat ini bukan lagi warga binaan langsung, Serda Sugeng menegaskan bahwa hubungan baik antara TNI dan masyarakat tetap harus terjalin erat. Melalui pertemuan ini, komunikasi dan silaturahmi tetap terjaga, sebagai bagian dari upaya mempererat kedekatan antara aparat TNI dengan tokoh masyarakat setempat.
"Walaupun Bapak Uki bukan lagi warga binaan kami, komunikasi ini tetap penting untuk menjaga hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat," ujar Serda Sugeng. Ia juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini menjadi sarana untuk memastikan masyarakat merasa dekat dan didukung oleh TNI.
Bapak Uki pun menyambut baik kedatangan Babinsa Sukamanah, dan menyampaikan dukungan penuh terhadap program-program yang dilaksanakan oleh pihak TNI untuk kemajuan desa dan masyarakat. "Saya siap mendukung setiap kegiatan yang bertujuan untuk kemajuan desa dan kesejahteraan warga," kata Bapak Uki saat bersama babinsa di Pos Sekretariat Karang Taruna.
Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat, menciptakan lingkungan yang lebih aman, harmonis, dan siap menghadapi berbagai tantangan bersama.
Sumber Kodim 0510/Tigaraksa
إرسال تعليق