Berikut Rangking Perolehan Poin, Turnamen Futsal Antar Mahasiswa Oleh HMS Di Sampang
SAMPANG, Anekafakta.com - Turnamen Futsal FIVEFEO Himpunan Mahasiswa Sampang (HMS) Cup di lapangan Futsal jalan Pahlawan gg V Kelurahan Rongtengah Sampang Madura Jawa Timur rabu 25/12 usai
Hasil rangking dari perolehan poin dalam Turnamen yang diikuti Klub Futsal Mahasiswa Poltera, UNT, STIKES, IAI NATA dan STKIP itu tercatat untuk rangking 1 IAI NATA, rangking 2 UNT, rangking 3 STIKES, rangking 4 STKIP dan rangking ke 5 Poltera
Faisol Amin Ketua Pelaksana Turnamen Futsal FIVEFEO HMS Cup mengaku bersyukur atas kelancaran dan suksesnya event tersebut
"Alhamdulilah Turnamen Futsal FIVEFEO HMS Cup sukses dan lancar, kami akan melakukan evaluasi untuk perbaikan penyelenggaraan kedepannya," ujar Faisol Amin Mahasiswa Semester 3 Prodi S1 Adminkes STIKES Sukmawijaya
Ia mengucapkan Terima kasih kepada Klub Futsal Mahasiswa dan Mahasiswa yang tergabung dalam Kepanitiaan HMS khususnya kepada Kapolsek Kota beserta jajaran maupun pihak pihak yang ikut membantu dan mensuport kelancaran dalam Turnamen ini
Diungkap, kegiatan ini merupakan even pertama kolaborasi antar Mahasiswa yang mengikutsertakan Klub Futsal Mahasiswa di Sampang
Ditambahkan, tujuan dari kegiatan tersebut selain ajang Silaturahmi memperkokoh Persatuan Mahasiswa antar Kampus di Sampang juga untuk mengasah minat dan bakat di bidang Olahraga Futsal. (Imade)
إرسال تعليق