Dandim 0508/Depok Pimpin Upacara Memperingati Hari Pahlawan di TMP Kalimulya
ANEKAFAKTA.COM,Depok -
Dandim 0508/Depok, Kolonel Inf Iman Widhiarto, S.T., MM., pimpin upacara Memperingati Hari Pahlawan tahun 2024 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalimulya, Depok, Minggu, (10/11/2024).
Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 ini, mengambil tema, "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu,".
Sementara itu dalam Upacara Hari Pahlawan ini, sebagai Komandan Upacara, Mayor Inf Prasetya dan Perwira Upacara Mayor Arm Ruwijo.
Dalam amanat Menteri Sosial (Mensos) RI, Saifullah Yusuf, yang dibacakan Dandim 0508/Depok, masyarakat Indonesia patut bersyukur karena di Bumi Nusantara ini, banyak dilahirkan sosok para pahlawan, para mujahid pemberani dengan segala pengorbanannya berhasil membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Mereka adalah para patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia merdeka, dan kini mewariskannya kepada kita semua untuk diteruskan demi mencapai cita-cita Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur," ujar Kolonel Inf Iman Widhiarto.
Lanjutnya, "Kita Teladani Pahlawanmu" tema Hari Pahlawan tahun ini, berarti semua pikiran dan perbuatan, harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan.
Sedangkan "Cintai Negerimu" mengandung makna, apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia.
Terlebih dalam situasi global yang sukar diprediksi ini maka mencintai negeri adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial, memperkuat persatuan dan solidaritas sosial, menghidupkan kembali nilai sosial persaudaraan sesama anak bangsa, paparnya.
Lanjut Dandim, oleh karenanya semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, mewujudkan perlindungan sosial sepanjang hayat, mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif untuk rakyat di mana pun berada.
"Kemajuan sebuah bangsa bukan saja diukur dari kemampuannya mengejar pertumbuhan ekonomi, namun kemajuan sebuah bangsa juga diukur dari kemampuannya mengelola permasalahan sosial," ungkapnya.
Dimasa perkembangan zaman, tantangannya ke depannya sepakat NKRI adalah untuk masa depan, rumah bersama sampai akhir hayat, tentunya ini membuka kesempatan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global.
"Meski tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, maka diharapkan muncul sosok pahlawan yang memberikan pencerahan, memberikan harapan dan melakukan tindakan terhormat membawa bangsa Indonesia mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan. Itu semua dapat dilakukan oleh siapa pun," ujarnya.
Peringatan Hari Pahlawan dari tahun ke tahun tidak sekedar ulang tahun mengulang-ulang apa yang rutin dilakukan.
Dandim berharap, setiap momen Peringatan Hari Pahlawan muncul semangat baru, muncul sosok warga negara Indonesia yang berhasil mengeluarkan inovasi baru untuk mengimplementasikan nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangannya saat ini.
Pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan.
"Mari kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat mulai dari diri kita, mulai dari hal yang paling kecil yang dapat dilakukan di sekitar kita untuk kemaslahatan masyarakat," tambah Dandim.
Sedangkan komposisi peserta upacara, terdiri dari anggota Kodim 0508/Depok, Polres Metro Depok, SatPol PP, Dishub Kota Depok, Damkar, ASN Pemkot Depok, Pelajar/Pramuka, Korsik serta dari Baznas Kota Depok.
Selesai Upacara Hari Pahlawan, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melaksanakan prosesi Tabur Bunga ke Makam Pahlawan di ikuti tamu Undangan lainnya.
Hadir dalam upacara tersebut, Wali Kota Depok KH. Dr. Muhammad Idris, MA., Ketua DPRD Ade Supriyatna, ST. MAP., Dandim 0508/Depok Kolonel Inf Iman Widhiarto, ST. MM., Kapolres Metro Depok Kombes Pol Arya Perdana SH, SIK, M.Si., Mewakili Ka Kejari
Ubay SH.MH., Kepala PN Depok H Ridwan, SH. MH., Sekda Nina Susana, Kepala Bakesbangpol Kota Depok, Lienda Ratnanurdianny, para Pasi Kodim 0508/Depok, Para Danramil Kodim 0508/Depok, Para Pejabat utama Polres Metro Depok serta
para Organisasi Perangkat Daerah Kota Depok. [*]
إرسال تعليق