Tingkatkan Kewaspadaan, Kalapas Narkotika Sungguminasa berikan Penguatan Tugas dan Fungsi Keamanan
ANEKAFAKTA.COM,Sungguminasa,-
Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketertiban pada Lapas Narkotika Kelas IIA Sungguminasa, Kepala Lapas, Sopian memberikan pengarahan internal kepada jajaran staf serta regu pengamanan Lapas, Senin (28/10).
Kegiatan berlangsung di ruang Kalapas dengan dihadiri oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP) Fadil Zuriat Mubarak, Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban (Kasi AdmKamtib) Sudirman Azis, jajaran struktural eselon V, serta staf JFT/JFU Pengamanan lainnya.
Dalam pengarahan tersebut, Kalapas Sopian menekankan pentingnya integritas dan disiplin yang tinggi bagi seluruh petugas keamanan. Beliau menegaskan agar tidak ada celah bagi narkoba maupun barang terlarang lainnya untuk masuk ke dalam lapas. "Jangan bermain-main dengan narkoba, dan jangan sampai ada pegawai yang terlibat atau membantu Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam hal ini," tegas Sopian.
Selain pengarahan secara internal, Kalapas juga memberikan instruksi tegas dalam apel serah terima regu pengamanan. Belaiu mengingatkan setiap petugas untuk meningkatkan pemeriksaan dan penggeledahan terhadap seluruh orang yang keluar-masuk area lapas, termasuk pemeriksaan identitas yang cermat serta pemantauan kendaraan yang melintasi pintu darurat.
Kalapas Sopian menekankan agar penggeledahan badan dan pemeriksaan kendaraan dilakukan secara menyeluruh dan konsisten demi memastikan tidak ada barang terlarang yang diselundupkan. "Peningkatan keamanan ini harus dipatuhi secara ketat untuk menghindari konsekuensi serius, baik bagi keamanan lapas maupun dampak hukum bagi petugas yang terlibat," tambahnya.
Arahan ini menunjukkan komitmen Lapas Narkotika Sungguminasa dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib, bebas dari penyalahgunaan narkoba dan pelanggaran keamanan lainnya.
Darman /red
إرسال تعليق