Kampung Silat Petukangan Turutserta Meriahkan Lebaran Be'sih Milad Ke-6 Be'sih Kembang Dadap Tangerang, Banten




Kampung Silat Petukangan Turutserta Meriahkan Lebaran Be'sih Milad Ke-6 Be'sih Kembang Dadap Tangerang, Banten

Anekafakta.com,Tangerang

Buat para Guru-Guru Sepuh, Orang-Orang tua kami, Encang, Encing, Abang-Abang Guru Sanggar, Perguruan, Padepokan, Paguyuban Sejabodetabek dan Banten, mudah-mudahan selalu diberikan kesehatan, kekuatan, keberkahan rizky oleh Allah SWT. Aamiin 

Kami atas nama panitia Acara "Gebyar Milad Ke-6 Be'sih Kembang Dadap" mengucapkan mohon maaf  yang sebesar-besarnya, apabila ada kekurangan dan dari cara penyambutan, tempat, hidangan, sikap serta tingkah laku yang kurang berkenan mohon sekali lagi dibukakan pintu maaf  yang seluas-luasnya.






Demikian pernyataan Taufik Hidayat, SIp. MSi selaku ketua panitia sekaligus Ketua Be'sih Kembang Dadap dan Ketua APPSBI Provinsi Banten disela pembukaan kegiatan Semarak Gebyar Budaya Betawi Tahun 2024 Lebaran Be'sih dalam rangka Milad Ke-6 Be'sih Kembang Dadap pada Minggu, 29 September 2024 di Lapangan Forkab FC Desa Belimbing Kec. Kosambi Kab. Tangerang Prov. Banten.

Dijelaskannya bahwa janganlah cari perbedaan diantara kita, tapi carilah arti persamaan dan kerbersamaan diantara kita. Jaga Silahturahmi dan jaga budaya untuk bersaudara tak harus sedarah. 

"Mereka yang besar mereka yang tahu dari mana mereka berasal," jelasnya.





Ditegaskannya bahwa cintailah budaya kita sendiri, kalau bukan kita siapa lagi. Mari kita bersama menikmati kecintaan dan tidak mempertajam perbedaan "Back To Basic".

"Semua akan kembali ke dasar, dimana ia mendapatkan dan dibesarkan," tegasnya.

Senada dengan itu, Adelia Safitri salah satu peserta dari Kampung Silat Petukangan mengatakan bahwa kami mengunjungi Dadap dalam rangka merayakan Milad Be'sih Kembang Dadap Ke-6 ini yang dihadiri oleh berbagai perguruan silat, menandakan semangat kebersamaan di kalangan komunitas pesilat.
Menurutnya Kampung Silat Petukangan mempersembahkan penampilan kembangan dan sambut yang memukau, membuktikan bahwa perjalanan panjang dari Petukangan menuju Dadap tidak mematahkan semangat mereka. 




"Penampilan yang spektakuler ini menjadi bukti bahwa usaha mereka terbayar lunas," tuturnya.
Ditambahkannya bahwa setelah acara, rombongan melanjutkan perjalanan ziarah ke makam Lie Tjeng Ok (Tokoh Bhe Sie) di Gang Setan dan Kumpi Zidan (Tokoh Be Si) di Gang Dukun. 
"Rombongan kemudian kembali ke Petukangan dengan harapan silaturahmi yang terjalin akan semakin erat, memperkuat persatuan antar perguruan silat," harapnya.

Aziz/Red

Post a Comment

أحدث أقدم