Gandeng Damkar Kab. Gowa, LPP Sungguminasa Gelar Pelatihan dan Simulasi Penanganan Kebakaran
ANEkAFAKTA.COM,Sungguminasa
Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa melaksanakan pelatihan simulasi penanganan kebakaran sebagai langkah antisipatif untuk meningkatkan kemampuan pegawai dalam menghadapi situasi darurat khususnya kebakaran dan tata cara penggunaan APAR. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai dengan dipandu oleh Tim Pemadam Kebakaran Kabupaten Gowa.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa, Yohani Widayati.
"Terima kasih atas kesedian Bapak Syamsul Bahri Syamsuddin selaku Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran beserta tim memberikan pelatihan dan simulasi kepada jajaran LPP Sungguminasa terkait penanganan kebakaran. Melalui pelatihan ini diharapkan seluruh jajaran siap, sigap dan mampu jika harus menghadapi bencana kebakaran" Ujar Yohani.
Masih bertempat di Aula serbaguna LPP Sungguminasa, Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran, Syamsul Bahri Syamsuddin juga memaparkan materi terkait Fire Safety Management.
"Diperlukan sikap yang tenang dan tidak gegabah oleh petugas Lapas apabila harus dihadapkan dengan situasi genting seperti bencana alam dan bencana kebakaran mengingat ada banyak warga binaan pada Rutan/Lapas. Selain itu, para petugas dan tamping dapur dibekali penanganan praktis kebakaran dan penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR)" Tegas Syamsul Bahri Syamsuddin.
Setelah pemaparan, seluruh pegawai dan tim Damkar menuju ke lapangan dalam blok hunian untuk mempraktikkan tata cara penggunaan APAR. Seluruh pegawai tampak antusias, bahkan Kalapas pun turut mempraktikkan cara memadamkan kebakaran.
Darman /red
إرسال تعليق