Peltu Adi Ariyanto Hadiri MTQ Ke-2: Tingkatkan Kecintaan Keagamaan di Tengah Masyarakat



Peltu Adi Ariyanto Hadiri MTQ Ke-2: Tingkatkan Kecintaan Keagamaan di Tengah Masyarakat

Anekafakta.com,Kodam Jaya, Tigaraksa -  

Danramil 01/Teluk Naga diwakili oleh Peltu Adi Ariyanto, hadiri acara Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke-2, Ds Salembaran Jati di Lapangan Kp Jati Baru RT 033/023 Ds Salembaran Jati, Kecamatan Kosambi, Kab. Tangerang, Minggu (22/09/2024).

Kehadiran Peltu Adi Ariyanto menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung kegiatan keagamaan di wilayah teritorial Koramil 01/Tln, Kodim 0510/Tigaraksa. Selain itu, memberikan motivasi tambahan bagi para peserta, serta menegaskan peran aktif TNI dalam mendukung kegiatan positif di masyarakat.

Dikatakan Peltu Adi Ariyanto, bahwa acara ini, tidak hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antarwarga. "Pentingnya nilai-nilai Qur'an dalam kehidupan sehari-hari dan bagaimana MTQ dapat menjadi sarana untuk menumbuhkan kecintaan terhadap agama." jelasnya.

"MTQ Ke-2 ini menjadi wujud nyata upaya memperkuat iman dan taqwa, serta membangun karakter generasi muda. Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif dan menciptakan generasi muda yang memiliki keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT," katanya.

Kehadiran TNI dalam acara keagamaan seperti ini menunjukkan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, serta komitmen untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan religius. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus mendorong partisipasi masyarakat kedepan untuk turut berkompetisi.

Hadir dalam kegiatan itu, Camat Kosambi H. Asmawi S. Ip M Si, Ketua Adepsi Kab Tangerang H. Maskota, SE, Danramil Teluk Naga di wakili oleh  Peltu Adi Ariyanto, Kapolsek Teluk Naga di wakili Aiptu Pepen . S, Ketua LPTQ Kec Kosambi KH Adis S. Pd M.Si, Lurah  se - Kec Kosambi, Kades Se - Kec Kosambi, dan Ketua MUI Kec Kosambi KH Zaki Mubarok, SE.

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

Post a Comment

أحدث أقدم