Sat Binmas Polres Kukar Gelar Silaturahmi dan Berikan Bansos ke Warga Tenggarong
KUKAR,Anekafakta.com
Jajaran Polres Kukar melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) menggelar kegiatan silaturahmi dan bantuan sosial (Bansos) di wilayah hukum Polres Kukar, khususnya di Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, Selasa (13/8/2024).
Kunjungan yang dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Kukar, AKP Suharyanto, bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta menyerap informasi langsung dari masyarakat terkait situasi keamanan dan ketertiban (Kamtibmas).
Tim yang terlibat dalam kegiatan ini juga terdiri dari Iptu Agung Yudhi P (Kanit Bintibsos), Iptu Eko Santoso (Kanit Bhabinkamtibmas), Aiptu Warsono, S.H (PS. Kanit Binkamsa), dan Bripda Rizky Adam A (Ba Binmas).
Sasaran dari kegiatan ini adalah keluarga Veri Santi Veronika, warga Jalan Jelawat, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong. Putri beliau, Yuro Meilania Rivandi, yang saat ini bersekolah di MAN 2 Kutai Kartanegara, menjadi perhatian utama dalam kunjungan ini.
Dalam kesempatan tersebut, AKP Suharyanto dan tim menyampaikan simpati dan empati kepada keluarga yang dikunjungi, terutama kepada Yuro. Mereka memberikan dorongan agar Yuro tetap semangat dalam menjalani pendidikan dan tetap tabah merawat orang tuanya yang sedang sakit.
Selain itu, tim juga mendengarkan langsung informasi dari warga terkait gangguan Kamtibmas yang terjadi di lingkungan mereka. Hal ini penting untuk memudahkan penyelesaian masalah secara dini dan menjaga keamanan di wilayah tersebut.
إرسال تعليق