Mad Romli - Irvansyah, Resmi Diusung Oleh Empat Partai di Pilkada 2024 Kabupaten Tangerang



Mad Romli - Irvansyah, Resmi Diusung Oleh Empat Partai di Pilkada 2024 Kabupaten Tangerang


Tangerang,Anekafakta.com


Kepastian rekomendasi Partai Golkar untuk pasangan Mad Romli-Irvansyah dibuktikan dengan penyerahan Surat Rekomendasi Partai Golkar oleh Andika Hazrumy selaku Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar bidang Pemenangan Pemilu Jawa 1 kepada Bakal Calon Bupati Tangerang Mad Romli.

Penyerahan itu dilakukan di Kabupaten Serang, Banten, Kamis 15 Agustus 2024.

Saat penerimaan surat rekomendasi Partai Golkar, Mad Romli yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang didampingi oleh Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Tangerang dan pengurus lainnya.

"Alhamdulillah, surat rekomendasi Partai Golkar untuk pasangan bakal calon Bupati Mad Romli dan Bakal Calon Wakil Bupati Irvansyah sudah kami terima pagi ini di Serang," ujar Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Muhammad Amud.

Menurutnya sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang bahwa betul rekomendasi sudah lebih dulu keluar dan baru diserahkan hari ini.


Selain itu, komunikasi dan konsolidasi antar tim pemenangan pasangan Mad Romli-Irvansyah di partai-partai pendukung atau koalisi juga terus dilakukan.

Sebelumnya, di tengah pekembangan isu Pilkada Serentak 2024 yang semakin dinamis di Banten, khususnya Kabupaten Tangerang, pasangan bakal calon Bupati Tangerang dan Bakal Calon Wakil Bupati Tangerang Mad Romli-Irvansyah, pastikan tetap maju dan siap mendaftarkan ke KPU Kabupaten Tangerang.

Keyakinan pasangan calon ini diungkapkan Bakal Calon Bupati Tangerang yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang Mad Romli.


"Saya pastikan sudah mengantongi 4 rekomendasi partai, yaitu Golkar, PPP, PDI-P dan Demokrat," ucap Mad Romli.

Untuk informasi, jumlah kursi Partai Golkar di DPRD Kabupaten Tangerang ada 9, PPP ada 3 kursi, dan PDI-P ada 9 kursi. 

PDIP juga telah mengeluarkan rekomendasinya untuk mendukung kadernya yang juga Ketua DPC PDIP Kabupaten Tangerang, Irvansyah Asmat mendampingi Mad Romli sebagi bakal calon Wakil Bupati Tangerang hal ini diungkapkan oleh Irvansyah.

Lebih lanjut Irvansyah Menjelaskan, Keputusan dan rekomendasi DPP PDIP saya sebagai wakil yang akan mendampingi Mad Romli," ujar Ketua DPC PDIP Kabupaten Tangerang, Irvansyah kepada awak media, Kamis, 15 Agustus 2024.

Irvansyah menegaskan, dirinya maju sebagai bacalon Wakil Bupati Tangerang berdasarkan surat rekomendasi DPP PDIP yang terbit 11 Agustus 2024. "14 Agustus kemarin, DPP membacakan surat rekomendasi calon yang akan maju di Pilkada 2024 se Indonesia, untuk Kabupaten Tangerang saya yang terpilih," kata dia.     

Sementara  PPP, yang sejak awal telah menyatakan dukungannya pada Mad Romli, jauh sebelum Mad Romli mendapatkan pasangan, hasil Rapimcab fix PPP memberikan mandat untuk pak Haji Mad Romli Sebagai Calon Bupati Tangerang, hal tersebut ditegaskan oleh Ketua DPC PPP Kabupaten Tangerang Didin Tohirudin saat Acara RAPIMCAB Kabupaten Tangerang yang berlangsung di Hotel Yasmin, Binong Kecamatan Curug. Minggu (12/05/2024).

Sementara pada Kamis 15 Agustus 2024, giliran Demokrat yang ikut mengusung Mad Romli-Irvansyah. Dukungan Demokrat menjadi pelengkap parpol yang mendukung pasangan Mad Romli-Irvansyah.
Surat rekomendasi Demokrat langsung diberikan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor Pusat Partai Demokrat, Jakarta.

Kepada awak media Mad Romli mengatakan, dengan adanya dukungan 4 parpol kepada dirinya semakin menambah kekuatan untuk meraih kemenangan di Pilkada Tangerang.

"Saya mengucap syukur, perjuangan untuk mensejahterahkan masyarakat melalui Pilkada Tangerang didukung oleh empat parpol Besar di wilayah Banten, ini akan menjadi pendorong semangat juang saya untuk bisa menyejahterahkan masyarakat, khususnya masyarkat Kabupaten Tangerang," ujar Mad Romli.

Menurut Mad Romli, ia dan Irvansyah menamakan diri sebagai "*MAPAN*" singkatan dari Mad Romli-Irvansyah, dengan mengusung visi misi, memperjuangkan masyarakat yang Unggul, Sejahtera, dan Religius.
"Visi misi ini sudah mencakup semua aspirasi yang dibutuhkan masyarakat," ungkapnya.

Bakal calon Wakil Bupati Tangerang, Irvansyah Asmat atau biasa akrab disapa JIVAN juga mengaku bersyukur atas diberikannya kepercayaan oleh empat partai politik kepada dirinya dan Mad Romli.

"Kami bersyukur empat parpol bersama kami. Kami mengucapkan terimakasih kepada empat parpol pengusung yang telah mempercayakan kepada kami ikut dalam kontestasi Pilkada Tangerang," pungkas Irvansyah.

(D.Wahyudi)

Post a Comment

أحدث أقدم