Bupati Lamongan Terima Kunjungan Kakanwil BPN Jatim



Bupati Lamongan Terima Kunjungan Kakanwil BPN Jatim


LAMONGAN,Anekafakta.com

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Timur, Lampri, beserta jajaran, Rabu (17/7) di Guest House. Kunjungan ini dalam rangka menyukseskan 7 program prioritas dalam 100 hari kerja Kakanwil BPN Jatim.

Memberikan sambutan selamat datang, Bupati YES menyatakan kesiapannya dalam mendukung berbagai program Kanwil BPN Jatim. Ditambahkan beliau, program-program BPN terbukti bermanfaat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Lamongan.

"Alhamdulillah PTSL benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, saya keliling menyerahkan sertifikat, merasakan betul aura kebahagiaan masyarakat yang menerima. Bahkan sampai menangis, saya terharu juga," cerita Pak YES.

Pada kesempatan ini, Bupati YES juga menerima penyerahan Sertifikat Elektronik Aset Pemkab Lamongan oleh Kakanwil Jatim. Sertifikat tersebut untuk penggunaan tanah bangunan kantor pemerintah seluas 308 m² dan tanah lapangan olahraga seluas 5.696 m² di Desa Plosowahyu.

"Kita terus memacu untuk sertifikasi tanah milik Pemda lebih meningkat lagi di tahun-tahun mendatang," ucap Pak YES.

Turut dihadiri Kepala Kantor Pertanahan Lamongan dan Kantah se-Karesidenan Bojonegoro, Kakanwil BPN Jatim, Lampri berpesan untuk terus meningkatkan dedikasi dan motivasi dalam bekerja. Hal itu demi mewujudkan program prioritas, di antaranya realisasi anggaran, penyelesaian PTSL, kota/kabupaten lengkap, layanan elektronik, implementasi eksistensi, dan zona integritas.

"Supaya mewujudkan kabupaten lengkap, kita harus spartan, gigih, kuat, tanpa ada yang bisa mengalahkan. Mohon dukungannya semua kerja keras motivasi yang kuat supaya bisa mewujudkan target-target yang diberikan," pesan Lampri.

Lampri juga mengapresiasi kerjasama Pemkab Lamongan dan Kantah Lamongan dalam menyukseskan PTSL. Dikatakan Nursuliantoro, Kepala Kantah Lamongan, pada 2022 realisasi pendaftaran tanah di Lamongan mencapai 52.324 bidang, sedangkan pada 2023 mencapai 101.514 bidang. 

Reva/Red

Post a Comment

أحدث أقدم