Pondok Pesantren Daarussa'dah Gelar Acara P5



Pondok Pesantren Daarussa'dah Gelar Acara P5

Anekafakta.com,Anekafakta.com

Pondok pesantren Daarussa'dah Kp Doyong Jatiuwung Kota Tangerang Banten mengadakan kegiatan P5 yaitu Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Menurut Pengasuh Pondok Pesantren Daarussa'dah KH Tubagus Ahmad Sehabudin Assa'idiy kepada anekafakta.com Rabu (15/05/2024) mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dari kurikulum merdeka yang bertujuan para santri tidak hanya menguasai materi secara teori namun juga mampu mengimplementasikan praktek langsung di lapangan.

Lebih lanjut Kyai Tubagus Sehabudin Assa'idiy menjelaskan kegiatan P5 ini merupakan pembelajaran lintas disiplin ilmu dalam mengamati dan memikirkan solusi terhadap permasalahan di lingkungan sekitar. Proyek ini dilakukan untuk menguatkan berbagai kompetensi dalam profil pelajar Pancasila. Ucap Kyai Sehab.

Berdasarkan kemendikbudristek no.56/M/2022, P5 ini adalah kegiatan kokurikuler berbasis proyek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi. Juga sebagai upaya mewujudkan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan standar kompetensi lulusan. Ujar Kyai Tubagus Sehabudin Assa'idiy.

Selain menyelenggarakan kegiatan P5 Pondok Pesantren Daarussa'dah juga menggelar kegiatan Pentas Seni Tari Tradisional dan Market Day yang diikuti oleh para santri dari tingkat MTs, MA dan SMK yang ada dalam naungan Pesantren Daarussa'dah.

Reporter Solehudin

Post a Comment

أحدث أقدم