Komitmen Jaga Kondusifitas di Malam Hari, Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam



Komitmen Jaga Kondusifitas di Malam Hari,  Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam

Bali,Anekafakta.com

Dalam rangka memastikan kondusifitas keamanan dan ketertiban pada malam hari, Sat Samapta Polres Klungkung terus melaksanakan kegiatan patroli malam. 

Kegiatan ini dilakukan juga untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Klungkung , Selasa (30/4/2024) Malam. 

 Kasi Humas Polres Klungkung Iptu Agus Widiono menyampaikan, Patroli malam yang dilaksanakan oleh Satuan Samapta Polres Klungkung ini merupakan langkah proaktif kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat secara rutin pada malam hari. 

Melalui patroli malam yang intensif, kami berupaya mencegah potensi kerawanan dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Kata Iptu Agus. 

Personel Sat Samapta dan Polsek Jajaran Polres Klungkung dilibatkan dalam patroli malam dengan fokus pada lokasi-lokasi strategis yang diperkirakan sebagai potensi rawan terjadinya gangguan Keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) di wilayahnya masing masing. 

Mereka melakukan pengecekan terhadap keamanan lingkungan, mengawasi potensi pelanggaran, dan memberikan rasa keamanan kepada masyarakat yang masih melakukan aktivitas di malam hari. 

Kami dari Polres Klungkung berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman pada malam hari, Kolaborasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat sangat penting untuk mencapai tujuan ini," ucap Kasi Humas.

Patroli Malam  ini merupakan bagian dari strategi  Polres Klungkung dalam menjaga situasi harkamtibmas di Kabupaten Klungkung agar tetap aman dan kondusif, disamping itu juga Masyarakat diharapkan dapat bekerja sama dengan aparat keamanan dalam memberikan informasi yang dapat mendukung langkah-langkah preventif Polres Klungkung. Imbuhnya

Post a Comment

أحدث أقدم