Tilik Kangen Ikatan Keluarga Alumni FH UNS Rangkaian Dies Natalis UNS ke 48
Solo,Anekafakta.com
Bertempat di gedung Ikatan Keluarga Alumni FH UNS di kampus Kentingan pada hari Sabtu tanggal 30 Maret 2024 telah dilaksanakan kegiatan Tilik Kangen ( mengunjungi mantan dosen /pensiunan ) yang merupakan salah satu program kegiatan Pengurus Keluarga Alumni FH UNS dalam memperingati Dies Natalis UNS ke 48.
Kegiatan tersebut dimaksudkan sebagai wujud eling sangkan paran dari para murid ( alumni ) kepada para gurunya ( para dosen ). Bahwa dari para guru lah cakrawala kesuksesan para alumni dimulai. Adab tertinggi seorang murid di antaranya senantiasa ingat pada jasa para gurunya. Sepandai apapun, sesukses apa pun seorang murid harus senantiasa menyadari awal mula mereka.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Pengabdian Masyarakat Pengurus KA FH UNS Djuyamto,SH.MH dalam acara penyerahan secara simbolis bingkisan untuk para pensiunan dosen dan para tenaga didik FH UNS sekaligus dimulainya kunjungan Tilik Kangen ke rumah-rumah pensiunan dosen dan tenaga didik FH UNS.
Sementara itu Dekan FH UNS Prof Ayu memberikan apresiasi dan dukungan penuh atas inisiatif pelaksanaan kegiatan tsb yang menurut beliau sangat penting dalam merawat soliditas keluarga besar FH UNS. Beliau berharap kegiatan ini dilaksanakan secara kontinyu oleh pengurus KA FH UNS.
Sedangkan Prof Dr Yudho Taruno yang mewakili Ketum KA FH UNS dalam sambutannya juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya kegiatan yang baik tersebut.
Usai acara simbolis, para panitia pelaksana bergerak road show mengunjungi beberapa rumah pensiunan dosen dengan memberikan bingkisan tanda bhakti.
Nug/Red
إرسال تعليق