Irit Bicara Dan Berpendapat, Komisioner Bawaslu Saat Rekapitulasi Oleh KPU Sampang



Irit Bicara Dan Berpendapat, Komisioner Bawaslu Saat Rekapitulasi Oleh KPU Sampang

SAMPANG, Anekafakta.com - Jalannya proses pada Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu tahun 2024 oleh KPU Sampang Madura Jawa Timur cukup menarik

Selain alot dan terjadi perdebatan yang menegangkan, juga kehadiran para Komisioner Bawaslu setempat yang hadir sempat menjadi perhatian

Sebab selama mengawasi jalannya proses Rekapitulasi yang dibacakan Komisioner Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) itu irit bicara dan memberikan  pandangan 

Sikap Komisioner Bawaslu ini sempat disorot oleh Ketua DPC Partai Garuda Sampang H Mino minggu 3/3 hari ketiga Rapat Pleno

Ia mengaku sejak hari pertama hingga hari ketiga Rekapitulasi tingkat Kabupaten selalu hadir menyaksikan dan mengawal Saksi yang ditugaskan

Diungkap Komisioner Bawaslu hanya seolah menjadi Pengawas murni, tidak memberikan pencerahan dan solusi sesuai pandangannya ketika ada perdebatan keras yang berpotensi terhambatnya agenda

Sorotan dari H Mino diamini oleh Supriyadi Kabiro Media Eksclusif Sampang, Ia mempertanyakan peran Komisioner Bawaslu ini apa karena takut atau belum berpengalaman pada momen penting tersebut
"Ingat lho ya Bawaslu ini juga kapasitasnya tidak hanya sebagai Wasit tapi juga menjadi Penyelenggara, jadi seyogyanya ikut membantu agar proses tersebut berjalan lancar sesuai ketentuan dan Perundang Undangan yang berlaku," tutur Supriyadi yang juga ikut menyaksikan agenda KPU Sampang

Sementara Muhalli Ketua Bawaslu Sampang minggu 3/3 menanggapi dingin sorotan dari Ketua DPC Partai Garuda dan Kabiro Media Eksclusif Sampang
"Gak apa mas itu hak orang lain untuk menilainya, yang pasti dengan adanya pembetulan Sirekap dan ketidak cocokan antara DPTB dan PPK itu menjadi temuan Bawaslu," ungkap Muhalli





Namun saat disinggung tentang kemungkinan langkah yang akan dilakukan terkait temuan itu, Muhalli belum memberikan konfirmasi lanjutan

Tampak proses Pembacaan Rekapitulasi oleh PPK Sokobanah berjalan lancar, karena sejak hari kedua sabtu 2/3 mekanisme tanggapan Saksi ketika ada perselisihan angka dilakukan croscek bersama jadi tidak terlalu banyak perdebatan

Diketahui jadwal Pembacaan Rekapitulasi oleh PPK pada minggu 3/3 ini selesai, namun karena terjadi banyak proses dan perdebatan maka hingga minggu pagi 3/3 hanya menyelesaikan 3 Kecamatan yakni Kecamatan Pangarengan, Sreseh dan Sokobanah dari 14 Kecamatan yang ada. (Imade)

Post a Comment

أحدث أقدم