Sebagai Wujud Syukur : FWJI Korwil Tangkot Peduli Antar Sesama
Tangerang,Anekafakta.com
Dalam rangka Jum'at Berkah, Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJI) Korwil Tangkot membagikan makanan ke warga masyarakat di sekitar Kel. Suka sari Kec Kota Tangerang Jum'at, (19/1/2024).
Dalam kegiatan tersebut bendahara FWJI Korwil Tangkot pendy di dampingi istri tercintaya Heny, dan kabid sosial patar didampingi juga anggota fwji ,budi sunara dan roy satrio.
Bendahara FWJI Korwil Tangkot pendy dan kabid sosial patar mengatakan, "Bahwa kegiatan Jum'at Berkah ini merupakan gerakan kepedulian terhadap sesama dengan membagikan makanan, nasi bungkus kepada masyarakat.
"Hari ini kita membagikan kepada masyarakat sekitar cikokol, seperti para pemulung tukang beca dan Tukang parkir," ungkapnya.
Kegiatan Jum'at berkah ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum'at, sebagai wujud syukur atas limpahan rizki yang diberikan oleh Allah SWT dan juga sebagai bentuk kepedulian FWJ korwil Tangkot terhadap sesama.
"Mudah-mudahan menjadi berkah buat kita semua dan bisa bermanfaat untuk masyarakat," ucap pendy.
"Kegiatan berbagi ini juga merupakan wujud kepedulian wartawan terhadap masyarakat," pungkas kabid sosial patar.
Kegiatan jumaat berkah di korwil kotang tidak mngeluh dan tidak terhalang dengan ke adaan hujan, terus melaksanakan, pembagian nasi bungkus, untuk masyarakat yang memerlukan. Ujar bendahara pendy
إرسال تعليق