Perluas Kenalkan Produk Warga Binaan Melalui Bazar UMKM



Perluas Kenalkan Produk Warga Binaan Melalui Bazar UMKM  

Tangerang,Anekafakta.com

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten turut mendukung program Pemerintah Kota Tangerang dengan mengikuti Bazar UMKM dan memperkenalkan produk-produk hasil karya warga binaan, pada Senin (15/1).

Bertempat di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan Pemerintah Kota Tangerang untuk memberikan kesempatan kepada UMKM dengan membuat bazar pameran. Kegiatan ini diikuti oleh Pejabat Struktural dan Staf Kegiatan Kerja Lapas Kelas IIA Tangerang. 

"Senang sekali menjadi bagian dari jajaran UMKM yang ada di Kota Tangerang untuk dapat diperkenalkan pada hari ini di Bazar UMKM bersama dengan toko-toko UMKM yang juga sangat bagus. Melalui bazar ini, kami dapat lebih luas lagi memperkenalkan hasil karya warga binaan kami," Tutur Kalapas Kelas IIA Tangerang, Yekti Apriyanti. 





Rangkaian kegiatan bazar ini juga merupakan program Pemerintah Kota Tangerang dalam memajukan dan memperluas pengenalan produk dalam negeri agar dapat dikenali oleh seluruh lapisan masyarakat dan juga tentunya Pegawai di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. Lapas Kelas IIA Tangerang ikut meramaikan kegiatan tersebut untuk turut serta menggelar bazar Hasil Karya Warga Binaan dan pada kegiatan ini hasil karya yang disajikan oleh Lapas Kelas IIA Tangerang adalah Keripik bayam, Peyek, Jilbab lukis, Mukena lukis, hasil rajutan dan lain sebagainya. Bazar ini mendapatkan antusias dan perhatian yang luar biasa dari seluruh tamu yang hadir dan mengapresiasi hasil karya warga binaan yang tentunya juga sangat bagus dan menjanjikan sebagai produk lokal yang wajib dimiliki. 

"Kedepannya, Lapas Kelas IIA Tangerang juga akan turut memeriahkan rangkaian kegiatan yang dapat kita manfaatkan sebagai ajang memperkenalkan produk hasil karya warga binaan dan memperluas produk lokal yang bagus namun dengan harga yang pas," Ucap Yekti.

Lidwina/Red

Post a Comment

أحدث أقدم