Hari Ibu Tahun 2023, Menurut Pelaku Badut Di Sampang
SAMPANG, Anekafakta.com -
Hana 50 janda asal Kabupaten Jember yang sudah 3 tahun hidup di Sampang Madura Jawa Timur kesehariannya berprofesi sebagai Pelaku Badut yang menghibur pengguna jalan di perempatan jalan (Traffic Light)
Selama di Sampang Lilik panggilan akrab dari janda yang hidup sendiri dan ngekos ini berkutat mencari belas kasihan dengan menghibur para pengguna jalan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya
Saat sedang istirahat usai melaksanakan kesehariannya sebagai Pelaku Badut di salah satu lapak Terminal Trunojoyo setempat jumat 22/12, Ia mengaku tidak tahu kalau hari ini bertepatan dengan Hari Ibu tahun 2023
"Saya cuma mendengar sebelumnya kalau ada Hari Ibu, Orang seperti saya sudah tidak sempat memikirkan itu mas," ujarnya tertawa
Masih menurut Lilik, dirinya hanya berpikir bagaimana setiap harinya dapat memenuhi kebutuhan sehari hari, biaya Kost kosan dan perawatan
perlengkapan Badut
"Jika ada rejeki lebih saya simpan dan dibelikan perhiasan untuk masa depan," imbuhnya optimis
Disebut, Ia mempunyai tiga Putra dan ketiganya sudah berkeluarga di Jember serta sudah lama berpisah dengan Suaminya
Diceritakan, dirinya mencari kehidupan di Sampang selain agar tidak menjadi beban bagi Putra Putrinya, juga masih mempunyai semangat untuk mandiri walaupun sudah renta
Menurutnya walaupun sebagai Wanita yang berusia lanjut, Ia ingin membuktikan masih mempunyai semangat hidup tanpa harus bergantung kepada Orang lain, yang penting dijalani dengan ikhlas dan hasil jerih payah yang dilakukan Halal
Sebelum mengakhiri ungkapannya Ia berseloroh polos dengan pemikiran sederhana bahwa "Perempuan tangguh itu tidak harus mentereng dengan profesi yang mentereng pula, tapi bagaimana agar Perempuan tersebut tetap dengan semangat Kemandirian dan hidup tanpa bergantung kepada Orang lain". (Imade)
إرسال تعليق