Perhimpunan Aktivis (PA)98 Jabar Gelar Diskusi Reboan



Perhimpunan Aktivis (PA)98 Jabar Gelar Diskusi Reboan

Bekasi,Anekafakta.com

Diskusi Reboan yang diselenggarakan Perhimpunan Aktivis (PA) 98 Jawa Barat pada Rabu, 1 November 2023, berjalan sukses. Semua narasumber yang diundang hadir semua. Acara yang berlangsung hampir empat jam itu, juga membuat peserta diskusi tidak beranjak dari lokasi acara hingga selesai.

Semua narasumber yang berasal dari Calon Anggota Legislatif (Caleg) daerah pemilihan (dapil) 3 wilayah Kecamatan Tambun Selatan itu mampu dengan baik memaparkan materi maupun memberikan jawaban dan tanggapan dari peserta diskusi.  Mereka yang berasal dari Partai Koalisi Perubahan itu terdiri dari Ahmad Faisal dari PKB, Erwyn Kurniawan dari PKS,  Endang Suherman dari Partai Nasdem, dan Yusuf Sidik dari Partai Ummat. 

Acara berlangsung di Payungisme, Jalan Pendidikan 1 No 38, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi itu ditemani oleh panganan khas rakyat Indonesia, seperti ubi rebus, singkong rebus, kue cincin, dan ditemani oleh secangkir kopi, membuat diskusi di malam hari itu berjalan secara serius namun santai.

Acara dibuka oleh Yopi Oktavianto selaku Ketua PA 98 Jawa Barat. 

"Kami dari Perhimpunan Aktivis '98 Jawa Barat yang berafiliasi dengan Capres dan Cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar hari ini menggelar Diskusi Reboan. Giat kami ini bertajuk Bekasi Menuju Indonesia Emas 2045. Semoga melalui acara ini dapat memenangkan pasangan AMIN jadi Presiden dan Wakil Presiden," kata Yopi yang juga merupakan Caleg PKB untuk DPRD Provinsi Jawa Barat dapil 9 Kabupaten Bekasi.

Isu pendidikan dan pertanian cukup menjadi perhatian selama jalannya diskusi. Pemaparan dari semua narasumber yang ternyata juga memiliki latar belakang sebagai aktivis dan tokoh penting dalam kepartaiannya masing-masing, membuat penjelasan dari tiap narasumber seperti menguasai materi bahasan.

Misalnya saja Erwyn Kurniawan, Caleg dari PKS yang juga sebagai tenaga ahli di DPR RI ini mengemukakan pernyataan Eep Saefullah Fattah beberapa tahun lalu yang sangat popular, yaitu jangan hanya berkerumun, namun harus berhimpun. Pernyataan itu penting jika ingin menang.

Selain itu juga Erwyn menjelaskan tentang kondisi pendidikan di Bekasi yang sangat memprihatikan. 

"Di Kabupaten Bekasi banyak sekali sekolah yang kondisinya memprihatinkan bahkan banyak juga yang roboh. Bagaimana Sumberdaya manusia unggulan dapat tercipta di Kabupaten Bekasi jika sekolah kondisinya seperti itu. Insya Allah ketika saya terpilih kelak, persoalan pendidikan di Kabupaten Bekasi menjadi sorotan utama kami demi terciptanya SDM unggulan," jelas Erwyn.

Endang Suherman, Caleg dari Partai Nasdem yang juga tenaga ahli di DPR RI serta sekretaris DPC Partai Nasdem Kabupaten Bekasi menjelaskan tentang betapa pentingnya kegiatan diskusi seperti ini. Indonesia dapat merdeka karena diskusi. Insya Allah pasangan AMIN bisa memenangkan kontestasi dengan diskusi dan penggalangan massa militan melalui forum diskusi.

"Di Kabupaten Bekasi harus segera mempunyai Universitas Negeri agar dapat tercetak generasi unggulan demi terciptanya Generasi Indonesia Emas di 2045 kelak. Ketika saya jadi kelak, akan saya perjuangkan agar Kabupaten Bekasi memiliki Perguruan Tinggi Negeri," imbuh Endang.

Bicara tentang pertanian, Yusuf, Caleg dari Partai Ummat menegaskan bahwa teramat pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup, terutama daerah aliran sungai yang berfungsi sebagai pasokan pengairan ke lahan-lahan pertanian di Kabupaten Bekasi. Jika kita jaga alam maka alam akan menjaga kita.

Faisal, Caleg dari PKB menyayangkan tidak adanya Universitas Negeri di Bekasi. Padahal dengan potensi keuangan dan tempat yang ada, Kabupaten Bekasi seharusnya punya Universitas Negeri. 

Selain itu juga, Faisal menyayangkan keengganan Pemkab Bekasi yang sering tidak mau menyerap Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pemerintah pusat.

Tentang pertanian, Faisal yang juga sebagai Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bekasi, menyatakan perlu ketegasan pemerintah terkait ploting lahan, terutama lahan pertanian yang kian menyusut.

Selesai acara, Yopi menjelaskan bahwa Diskusi Reboan di Kabupaten Bekasi berikutnya dari Dapil lain. Dengan komposisi satu partai satu caleg dari masing-masing Dapil. Dengan begitu, setiap Diskusi Reboan, akan ada empat narasumber dari Partai Koalisi Perubahan. Tidak hanya itu, juga sedang dipersiapkan acara serupa di kabupaten/kota se Jawa Barat. Dengan target, pasangan AMIN menguasai suara di Jawa Barat.

Reporter Solehudin

Post a Comment

أحدث أقدم