Kasdim 0510/Tigaraksa Hadiri Kegiatan KATPUAN APKOWIL Tersebar TA 2023
Anekafakta.com,Tigaraksa -
Kasdim 0510/Tigaraksa, Mayor Arh Didik Wahyudi menghadiri kegiatan KATPUAN (Koordinasi dan Tata Pusat Administrasi Wilayah) APKOWIL (Asisten Perekonomian dan Pembangunan Wilayah) dengan tema "Melalui KATPUAN Tersebar Kita Tingkatkan Profesional APKOWIL Era Milenial dan Digitalisasi dalam Rangka Mendukung Pembangunan Nasional", di Aula Darmawangsa Makodim 0510/Tigaraksa, Kab Tangerang, Selasa (03/10/2023).
Hadir dalam kegiatan itu, Kolonel Arh Mulyadi Kasiter Korem 052/Wkr, Mayor Arh Didik Wahyudi Kasdim 0510/Tigaraksa,Pasi Ter kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf Arja Suarja, dan anggota Jajaran kodim 0510/Tigaraksa yang diikuti ±50 peserta.
Dalam paparannya,Kolonel Arh Mulyadi Kasiter Korem 052/Wkr menyampaikan bahwa, kegiatan Apkowil ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme insan teritorial TNI, sehingga aparatur teritorial TNI dapat melaksanakan tugas-tugas pembinaan teritorial secara optimal, sekaligus sebagai sarana dalam meningkatkan sinergitas dan kemanunggalan antar aparatur Teritorial TNI, baik Aparat Komando Wilayah.
"Kegiatan peningkatan Aparat Komando Wilayah tersebar ini merupakan rangkaian kegiatan program Kerja TA. 2023 khususnya bidang teritorial yang bertujuan membekali serta meningkatkan pengetahuan dan kemampuan personel aparat Komando Kewilayahan dalam pelaksanaan binter sehingga diperoleh kesamaan pola pikir dan kemampuan dalam mendeteksi, mengenali, menganalisa serta mengambil tindakan terhadap perubahan dan perkembangan dinamika di wilayah guna mewujudkan kekuatan wilayah pertahanan aspek darat yang tangguh," kata Kasrem dalam penyampaiannya.
Sementara itu, disela acara. Kasdim 0510/Tigaraksa Mayor Arh Didik Wahyudi menyatakan pentingnya sinergi antara APKOWIL dengan berbagai pihak sehingga akan menghasilkan langkah-langkah konkret dalam menghadapi perubahan zaman yang semakin cepat.
"Dengan semangat untuk meningkatkan profesionalisme APKOWIL dalam menghadapi tantangan digitalisasi, kegiatan KATPUAN APKOWIL Tersebar TA 2023 akan memberikan kontribusi positif dalam mendukung pembangunan nasional yang berkelanjutan dan inklusif di masa yang akan datang." pungkasnya.
(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)
إرسال تعليق