Sambut Hari Dharma Karyadhika, Lapas Kediri bersama Bapas Kediri dan Imigrasi Kediri Kompak Gelar Donor Darah
ANEKAFAKTA.COM,Kediri
Jumat (28/07) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kediri Kantor Wilayah Hukum dan HAM Jawa Timur bersama Imigrasi Kediri dan Bapas Kediri kompak memeriahkan Hari Dharma Karyadhika dengan menggelar kegiatan donor darah.
PMI Kota Kediri dengan perwakilan 5 anggotanya mendatangi Lapas Kediri dengan membawa Mobil Unit Donor Darah. Di teras Kantor TU Lapas Kediri, Pendonor yang berasal dari pegawai Imigrasi Kediri, Bapas Kediri dan Lapas Kediri mengantri untuk dilakukan screening awal sebelum dilakukan pengambilan darah. Tujuannya untuk mengetahui riwayat kesehatan sekaligus dilakukan pemeriksaan medis.
Kemudian secara bergiliran pendonor memasuki Mobil Unit Donor Darah untuk diambil darahnya. Tindakan Pengambilan darah berlangsung kurang lebih 10 menit saja, selesai itu pendonor diberikan bingkisan dari PMI kota kediri, vitamin dan makanan ringan dari Lapas Kediri
Kepala Lapas Kediri, M. Hanafi dan Ketua DWP Korwil Kediri juga turut andil sebagai pendonor darah. Hanafi yang saat itu ditemui sebelum masuk Mobil Unit Donor Darah menegaskan bahwa seluruh jajarannya wajib mengikuti donor darah tiap kali kegiatan ini dilaksanakan.
''Kegiatan donor darah ini sangat banyak manfaatnya, juga bentuk kepedulian Lapas Kediri untuk membantu sesama manusia yang membutuhkan transfusi darah. Kami mengahruskan seluruh pegawai Lapas Kediri mengikuti kegiatan ini. Agar Lapas Kediri turut berkontribusi kepada masyarakat dalam membantu pelayanan di bidang kesehatan khususnya untuk kebutuhan darah yang ada di Kediri'' Tegas Hanafi.
Erwin/Red
Humas Lapas Kediri
إرسال تعليق