Anggota Koramil 14/Panongan Melaksanakan Yasinan, Tahlilan dan Doa Di Kediaman Almarhum Serka Ruhiyat

Anggota Koramil 14/Panongan Melaksanakan Yasinan, Tahlilan dan Doa Di Kediaman Almarhum Serka Ruhiyat

ANEKAFAKTA.COM,TIGARAKSA

Anggota koramil 14/Panongan dan warga sekitar melaksanakan kegiatan tahlil hari pertama di Kediaman Almarhum Serka Rukiyat Perum Grend Panongan Residen Rt 01/01 Ds Panongan Kec Panongan Kab Tangerang. Kamis (27/07/2023). 

Komandan Koramil 14/Panongan Kapten Inf Irwanto yang diwakili oleh Bati Tuud Peltu Misbach beserta anggota Koramil dan warga sekitar mengikuti Acara Yasinan, Tahlilan dan Do'a yang diperuntukan kepada Almarhum Serka Ruhiyat. 

Almarhum Serka Ruhiyat merupakan Anggota Koramil 14/Panongan yang meninggal dunia pada hari Rabu 26 Juli 2023 pukul 21.41 wib di kediaman karena Sakit. 

Peltu Misbach menyampaikan bahwa kehadirannya bersama anggota pada kegiatan Tahlil di rumah keluarga almarhum adalah sebagai salah satu wujud turut Belasungkawa. 

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Kami Keluarga Besar Koramil 14/Panongan turut berduka cita sedalam-dalamnya. Semoga almarhum diampuni seluruh kesalahannya serta diterima semua amal ibadahnya oleh Allah. Semoga keluarga yang ditinggalkan juga diberikan ketabahan, kesabaran dan kekuatan untuk menghadapi cobaan ini," kata Peltu Misbach. 

"Mari kita doakan bersama, semoga almarhum Husnul Khotimah dan diterima di sisi-Nya serta mendapatkan tempat yang terbaik disana," tutup Peltu Misbach. 

Sementara dari pihak keluarga Almarhum mengucapkan terima kasih atas kehadiran anggota Koramil 14/Panongan serta warga masyarakat sekitar rumahnya yang datang untuk mendoakan Almarhum Serka Ruhiyat. 

"Kami sekeluarga mengucapkan banyak terima kasih. Kami tidak dapat membalas kebaikan dari bapak-bapak sekalian. Semoga Allah membalas kebaikan bapak-bapak yang sudah menyempatkan waktunya untuk yasinan, tahlilan dan doa di rumah kami. Semoga Almarhum mendapatkan tempat yang layak dari Allah SWT," ucapnya sesaat setelah pembacaan yasin, tahlil dan doa. 

(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)

Post a Comment

أحدث أقدم