Irup Upacara Bendera, Pasiops Kodim 0510/Tigaraksa: Jaga Kedisiplinan, Jalankan Sapta Marga, 8 Wajib TNI dan Sumpah Prajurit


Irup Upacara Bendera, Pasiops Kodim 0510/Tigaraksa: Jaga Kedisiplinan, Jalankan Sapta Marga, 8 Wajib TNI dan Sumpah Prajurit


ANEKAFAKTA.COM,Tigaraksa 

Seluruh anggota dan PNS Kodim 0510/Tigaraksa melaksanakan upacara bendera mingguan yang rutin digelar setiap hari Senin yang dilaksanakan di Lapangan Apel Makodim 0510/Tigaraksa Jl Atik Soewardi Pusat Pemerintahan Kab. Tangerang, Senin (12/06/2023).

Dalam upacara bendera ini, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kapten Inf Irwan Triyono Pasiops Kodim 0510/Tigaraksa dengan Danup Kapten Inf. Jefriyansen Sipayung, SH Danramil 13/ Cisoka serta diikuti ± 100 personel.

Dikatakan Kapten Inf Irwan Triyono Pasiops Kodim 0510/Tigaraksa bahwa, Upacara bendera setiap hari Senin digelar sebagai bentuk penghormatan kepada Sang Saka Merah Putih dan mengenang jasa para Pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan Bangsa Indonesia.

"Selain itu, memelihara kedisiplinan prajurit dalam mengamalkan Sapta Marga, Delapan Wajib TNI, dan Sumpah Prajurit." katanya.

Dikesempatan itu, Kapten Inf Irwan Triyono, menekankan kepada seluruh prajurit Kodim 0510/Tigaraksa agar melaksanakan tugas penuh tanggung jawab, karena tantangan tugas ke depan dibutuhkan kesehatan dan fisik yang prima, untuk itu perlu menjaga Kesehatan.

"Lakukan tindakan - tindakan yang berdampak terhadap kesejahteraan rakyat, agar mampu menumbuhkan kecintaan dan kasih sayang rakyat kepada TNI dan jaga sinergitas serta kerjasama dengan instansi terkait lainnya," pungkasnya.

(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)

Post a Comment

أحدث أقدم