Sukseskan Pelatihan Kemandirian bagi WBP, Kalapas Takalar Beri Arahan



Sukseskan Pelatihan Kemandirian bagi WBP, Kalapas Takalar Beri Arahan


Lembaga Pemasyarakatan Takalar, Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan akan menggelar pelatihan kemandirian bagi warga binaan. Sebagai langkah persiapan, Kalapas Takalar, Ashari, memberikan arahan kepada warga binaan, Selasa (16/5).

Kalapas Takalar pada kesempatan itu berharap agar warga binaan yang ikut serta, bisa bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan.

"Warga binaan yang ikut pelatihan harus tekun dan serius dalam mengikuti pelatihan, ini sebagai proses pembinaan yang ada di dalam lapas," tekan Ashari.


"Pelatihan ini selain menambah skill bagi teman-teman, juga membuat teman-teman bisa tetap produktif meski berada di dalam lapas. Kebebasan teman-teman dibatasi, namun kreativitas dan produktivitas positif teman-teman akan tetap kami berikan ruang untuk berkembang," tambahnya.

Kesempatan sama, salah seorang intrukstur pada kegiatan nanti, berharap pelatihan pembuatan songkok guru bisa berjalan maksimal.

"Kami mengharapkan hasil yang maksimal dari pelatihan ini karena kendala terbesar pembuatan songkok ini adalah kurangnya pengrajin," kata Andi Asminuh Rahman, yang sekaligus selaku pemilik usaha Hidayah Art & Craft.


"Proses kerja sama yang dilakukan dengan lapas ini sangat baik sehingga kami berharap hasilnya maksimal. Permintaan pasar di luar sangat banyak jadi jika ini berhasil maka Lapas Takalar bisa berpotensi sebagai penghasil produksi songkok anyam di Takalar," tambahnya.

Darman Effendy/Red

Post a Comment

أحدث أقدم