Musim Panen Tiba,
Bhabinkamtibmas Bersama Bhabinsa Bantu Warga Panen Perdana Tanaman Padi
ANEKAFAKTA.COM,Kukar
Pada Sabtu ( 13/05/2023) Sebagai upaya mensukseskan Program ketahanan pangan, Polsek Kenohan bersama Koramil kahala berkomitmen untuk membantu meningkatkan mutu dan hasil pertanian milik masyarakat dengan cara aktif memberikan dukungan pendampingan kepada masyarakat petani di Desa binaan.
Seperti yang terlihat ketika Bhabinkamtibmas Desa Kahala dan Desa Kahala ilir Bripka Mulyono dan Bhabinsa Sertu Ahmad Zein menyambangi Bapak Syahran di area persawahan di RT. 01 Desa Kahala
Bripka Mulyono mengatakan sambang tani bersama Bhabinsa kali ini bertujuan memotivasi petani serta membantu melaksanakan Panen padi bersama, Kegiatan sambang petani ini merupakan salah satu upaya TNI-Polri untuk mendorong petani agar mempunyai daya saing dan serta pengoptimalan hasil pertanian guna terciptanya Swasembada Pangan di Desa Kahala.
Bapak Syahran menjelaskan bahwa jenis padi yang di Panen hari ini adalah jenis padi Ceherang dan mikonga dengan usia tanam 90 hari, sehingga dalam 1 tahun penanaman dapat dilakukan tiga kali penanaman dengan komposisi padi-padi-palawija, dengan hasil rata rata Produksi 4-6 ton gabah kering per hektar, dengan harga gabah berkisar antara Rp. 6.000 sampai Rp. 6.100 / Kg.
Ia juga menyampaikan tentang kendala-kendala yang dialami petani dalam melakukan aktivitas pertanian seperti ketersediaan pupuk bersubsidi, harga racun rumput yang mahal, saluran irigasi yang kurang memadai dan kurangnya minat anak muda menjadi Petani.
Kita tahu bersama, beras merupakan bahan makanan pokok utama bagi masyarakat, Itu sebabnya, tanaman padi menjadi sangat penting fungsinya di sektor pangan, semoga dengan hadirnya Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa dalam melaksanakan Panen padi bersama dapat memberikan motivasi untuk meningkatkan produktivitasnya karena Peran petani sebagai penopang kestabilan pangan jelas sangat besar " Tegas Sertu A. Zein.
Kapolsek Kenohan AKP Panca gunadi S.Sos mengatakan bahwa Polri akan terus mendukung upaya pemerintah dalam rangka memulihkan ekonomi nasional, Kegiatan Panen padi bersama ini dilakukan guna menjaga ketahanan pangan di kec. Kenohan.
إرسال تعليق