Di Ikuti 100 Orang Pengurus PW/PD Ikatan Da'i Muda Indonesia Se-Jawa Barat Gelar Halal bi Halal



Di Ikuti 100 Orang Pengurus PW/PD Ikatan Da'i Muda Indonesia Se-Jawa Barat Gelar Halal bi Halal



Sebanyak ratusan orang yang tergabung dalam PD IDMI Jawa Barat bersama Pengurus Daerah Kota dan Kabupaten Se-Jawa mengadakan halal bi halal, yang bertempat di Mesjid Nurul Al-Ikhlas Bekasi. Minggu 21/05/2023 . 

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua IDMI Kota Tasikmalaya Ustadz Agus Yosep Abdulloh, M.Pd.I, Ketua IDMI Ciamis, Ketua IDMI Bekasi, Ketua IDMI Bogor, Ketua IDMI Sukabumi, Ketua IDMI Karawang, masih banyak lagi Kota Kabupaten, yang sempat hadir dari Pengurus Daerah Se-Jawa Barat dan Pengurus harian PW IDMI Jawa Barat, Warga masyarakat di lingkungan mesjid Nurul Al-Ikhlas, Bapak Lurah setempat termasuk Bapak RW/RT, serta DKM Mesjid Nurul Al- Ikhlas


Ketua PW IDMI Hasanuddin Barat Marjuki hasanuddin,SSoS.I,MpdI,CDAI mengatakan dalam kesempatan yang berbahagia ini ada santunan anak yatim di lingkungan Mesjid Nurul Al-Ikhlas, harapan ke depannya dengan kegiatan halal bi halal ini bisa memperat tali silaturahim Pengurus PW IDMI Jawa Barat bersama PD IDMI Kota/Kabupaten Se-Jawa barat."Ujar KH.Marjuki

Lanjut KH.Marjuki Hasanuddin berharap ke depannya bisa terus diadakan kegiatan kegiatan pembinaan pembinaan para Da'i Se-Jawa Barat, dan Insya Alloh Akan Mengadakan pelatihan Da'i Dan harapan ke depannya lagi IDMI lebih di kenal oleh masyarakat saat Ada kegiatan kegiatan seperti Tabligh akbar, mudah mudahan 
IDMI bisa bersinergi dengan organisasi organisasi kemasyarakatan yang lainnya." Pungkasnya

Agus Yosep Abduloh,M.Pd.I atas nama perwakilan ketua PD IDMI Kota Tasikmalaya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas terselenggaranya kegiatan tersebut." Pungkas singkat

Evi Firdausiah/Red

Post a Comment

أحدث أقدم