Tak Main-main Dengan Narkotika, Dua Pria Pemilik Ganja Disikat Personil Polsek Tambusai Utara



Tak Main-main Dengan Narkotika, Dua Pria Pemilik Ganja Disikat Personil Polsek Tambusai Utara 


ANEKAFAKTA.COM,ROKAN HULU

Jajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) di bawah kepemimpinan AKBP Budi Setiyono SIK MH berkomitmen untuk memberantas serta tidak main-main dengan penyalahgunaan Narkoba apapun jenisnya.

Hal tersebut, dibuktikan Kapolsek Tambusai Utara AKP Pardomuan Simatupang SH bersama Personilnya  berhasil melakukan pengungkapan serta meringkus Dua Pria dalam kasus dugaan Tindak Pidana (TP) Narkotika jenis Ganja

"Iya Bang, Kami Polri berhasil mengamankan Dua  Pria dalam kasus Narkotika jenis Ganja," kata Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Kapolsek Tambusai Utara AKP Pardomuan Simatupang SH, Jumat (28/4/2023) Malam.

Lanjut AKP Pardomuan Simatupang SH, Terlapor TW  alias UD  Lahir (36) diamankan dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP) di rumah kontrakan di Desa Bangun Jaya Kecamatan Tambusai Utara, Kamis  (27/4/2023) sekitar pukul 01.30 Wib.

"Pada TW, Kami menyita berupa Barang Bukti berupa Enam Paket kecil diduga berisi narkotika jenis Ganja 54,23 Gram, Satu Paket sedang diduga berisi Narkotika jenis Ganja, Satu Unit Hand Phone Nokia senter warna hitam dengan nomor kartu 082268770xxx," katanya.

Masih Kapolsek menjelaskan, Terlapor Kedua, EP alias EK (29), ditangkap dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP) Desa Bangun Jaya dalam Rumah RT 037 RW. 009 Desa Bangun Jaya Kecamatan Tambusai Utara, Kamis (27/4/2023) sekitar pukul  00.30 Wib.

"Pada EP disita Barang Bukti Dua Paket Kecil yang diduga berisi Narkotika jenis Ganja 8,42 Gram,  Satu Unit Hand Phone merk Nokia warna Hitam dengan imei 358564085756xxx, imei 2 35856408595xx yang berisi kartu Simpati dengan Nomor 08229813xxx," tuturnya 

Terhadap Kedua Pelaku  dijerat dengan Pasal 111 ayat (1) Jo Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika," tutup Kapolsek Tambusai Utara mengakhiri. (Humas Polres Rohul)

Post a Comment

أحدث أقدم