Lapas Kelas II A Tangerang Rayakan Hari Raya Idul Fitri Dengan Layanan Kunjungan Tatap Muka Untuk Pertama Kalinya
ANEKAFAKTA.COM,Tangerang
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten menggelar layanan kunjungan secara Tatap Muka untuk pertama kalinya bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Pada Sabtu (22/4).
Bertempat di Lapangan Utama, Rangkaian kegiatan diawali dengan pelaksanaan apel kesiapan layanan kunjungan yang dipimpin oleh jajaran Pejabat Struktural selaku penanggungjawab kegiatan. Apel kesiapan ini menjadi semangat bagi seluruh Pegawai yang bertugas agar melaksanakan tugas dan pelayanan secara prima dan kompak.
"Berikan pelayanan prima kepada Masyarakat dan juga Warga Binaan. Lakukan seluruh tugas sesuai dengan tupoksi masing-masing dan saling berkoordinasi agar terciptanya suasana kunjungan yang aman dan kondusif." Ucap Kepala Kesatuan Pengamanan, Udur Martionna.
Kegiatan dilanjutkan dengan membuka layanan kunjungan pada pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 14.30 WIB, Alur kunjungan mulai berlaku mulai dari masuk melewati Pos Wasrik hingga masuk ke Tenda Kunjungan bertemu dengan warga binaan secara langsung.
Suasana haru dan bahagia mulai terasa pada saat pengunjung bertemu dengan warga binaan yang merupakan keluarga inti dapat secara langsung bersilaturahmi dan berbagi cerita di Hari yang penuh kemenangan hari ini. Warga Binaan begitu senang dapat berkumpul bersama keluarga mereka dan saling bermaafan serta memanfaatkan waktu kunjungan dengan sangat baik.
"Tidak hanya pelayanan kunjungan yang kami berikan, namun juga ada hiburan dari para warga binaan yang melantunkan beberapa lagu untuk menghibur selama kegiatan berlangsung. Tidak lupa kami tetap memprioritaskan bagi pengunjung disabilitas agar tetap nyaman dalam berkunjung." Ucap Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Lidna Komaladewi.
Kedepannya, Layanan Kunjungan Tatap Muka ini akan terus dilakukan sampai dengan Hari Ke-3 Hari Raya Idul Fitri 1444H.
Jangan lupa melihat alur kunjungannya di instagram kami ya sobat laduta!
Red/anekafakta.com
إرسال تعليق