Patroli KRYD, Subsatgas Samapta Polres Klungkung Sampaikan Imbauan Kamtibmas
ANEKAFAKTA.COM,Bali
Polda Bali - Polres Klungkung
Antisipasi gangguan kamtibmas, Satgas Preventif Subsatgas Samapta Polres Klungkung melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dengan memberikan imbauan Kamtibmas Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Rabu (12/4/2023) Malam.
Kegiatan patroli ini dipimpin langsung oleh Kasubsatgas Samapta Iptu I Gusti Made Mahendra, S.Sos bersama dengan personel ke daerah obyek wisata, perkantoran, tempat keramaian dan Pemukiman padat penduduk.
Iptu I Gusti Made Mahendra, S.Sos menjelaskan Patroli KRYD yang dilakukan Subsatgas Samapta untuk menyampaikan imbauan kamtibmas dan menciptakan situasi tetap kondusif di wilayah hukum Polres Klungkung jelang hari Raya Idul Fitri 1444 H supaya aman.
"Kami laksanakan Patroli KRYD dan masyarakat kami imbau untuk bersama- sama menjaga harkamtibmas khususnya di wilayah Kabupaten Klungkung supaya dalam keadaan aman dan kondusif ". Tuturnya
إرسال تعليق