DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Gelar Pendidikan Politik Bagi Fungsionaris Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2023


DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Gelar Pendidikan Politik Bagi Fungsionaris Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2023

ANEKAFAKTA.COM,Tasikmalaya

DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Gelar Pendidikan Politik Bagi Fungsionaris Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2023 yang bertempat di Saung Koneng di JI. Jembatan Cikunir, Desa Cikadongdong Singaparna Kabupaten Tasikmalaya. Minggu (26/02/2023)

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Tubagus Ace Hasan Syadzily mengatakan sebagai partai Golkar tak pernah kekurangan kader, partai ini memiliki kader paling banyak. Untuk itu dalam menghadapi kemenangan Golkar pada Pemilu 2024 kami akan hadirkan kader-kader yang siap bertempur, kita ini memiliki pengurus lengkap hingga RT dan RW. Saksi saja bekerja tidak hanya untuk sekeda menjaga suara saja. Tetapi lebih bekerja sebagai Tim Penggerak Pemenangan Partai di tingkat TPS, Partai Golkar dalam beberapa waktu terakhir sering melupakan fungsi kaderisasi. Padahal dalam membangun partai yang kuat kaderisasi adalah hal mendasar yang harus selalu dilakukan sebuah partai politik." Ujar Tubagus Ace Hasan Syadzily

Tubagus Ace Hasan Syadzily menambahkan sendiri di DPD Partai Golkar Jawa Barat telah mewajibkan seluruh pengurus untuk ikut Diklat kader. Sebab kader ideologis harus dibangun. Ini
Untuk membentuk kader istiqomah dalam berpartai, dirinya menyesalkan apabila ada kader Golkar karena tidak memiliki kesempatan di dalam partai kemudian berpindah ke partai lain, Ini artinya ideologi partainya sangat rapuh. Kedepan hal seperti ini tak boleh terjadi, semangat ideologis dalam berpartai itu harus kuat. Ia mencontohkan di negara maju yang ajeg demokrasinya, partai politik senantiasa dibangun oleh kekuatan ideologi partai yang kuat." Tandasnya 

Lanjut Ace , kader itu terlebih fungsionaris harus menjadi petarung handal, kader militan. Makanya tadi saya absen satu persatu apakah Diklat ini diikuti oleh seluruh fungsionaris atau tidak, Kabupaten Tasikmalaya ini pasti menjadi pemenangan pada 2024 jika seluruh kader dapat bekerja serta memahami pentingnya kaderisasi dan ideologi kepartaian. Setelah di sini latihan kader harus terus berlanjut hingga ke tingkat desa, rekruitmen kader, harus terus digalang. Termasuk dari berbagai profesi yang bisa menunjang karya dan kekaryaan di dalam Partai Golkar yang memiliki target 10 kursi DPRD Kabupaten Tasik pada Pemilu 2024 akan mudah tercapai bila bangunan ideologi dan kekaderan partai bisa diwujudkan, Kita harus kompak. Ingat pertarungan kita sesungguhnya bukan bersaing di dalam tapi dengan partai lain. Kita cari kader tangguh untuk mendukung pemenangan. Kita harus bisa menjangkau generasi baru seperti kaum milennial," Pungkasnya 

Sementara Ketua DPD Partai Golkar Kab. Tasikmalaya, Erry Purwanto, mengatakan, pihaknya optimis pada Pemilu 2024 Golkar akan menang di Kabupaten Tasikmalaya , kami akan menggunakan saksi TPS sebagai ujung tombak pemenangan Partai Golkar. Saksi di 5.300 TPS telah dibentuk sejak awal." Pungkasnya singkat

Evi Firdausiah/Red

Post a Comment

أحدث أقدم