Refleksi Kinerja Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok Tahun 2022

Refleksi Kinerja Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok Tahun 2022


ANEKAFAKTA.COM,DEPOK


Berdasarkan keterangan Kasubsi Informasi Imigrasi Kota Depok, Yuris Setiawan, sepanjang tahun 2022 Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok telah berupaya meningkatkan kinerja dengan melayani masyarakat sebaik-baiknya sesuai target yang telah ditetapkan dalam berbagai perubahan, maupun kondisi ditengah-tengah situasi pandemi Covid -19.


Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok, Fahrul Novry Azman mengatakan bahwa tahun 2022 adalah masa pemulihan dan transisi. Pemulihan dimaksud antara lain dari pandemi menuju endemi, serta transisi dari work from home (WFH) menjadi work from office (WFO) secara penuh.


“Alhamdulillah, Puji syukur kepada Tuhan yang maha esa, Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok berhasil mengumpulkan PNBP bagi Negara sebesar Rp 28,087,850,040,- meningkat 172,65% dari target capaian tahun 2022 yakni sebesar Rp 16.269.000.000,- Hal ini tentunya tidak mudah apalagi di masa kebiasaan baru ditengah pandemi Covid -19, tentunya membutuhkan komitmen dan kerja keras dalam memberikan layanan yang terbaik kepada masyarakat dari seluruh Pejabat, Pegawai, maupun PPNPN Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI dengan tetap selalu menerapkan protokol kesehatan," papar Fahrul.


Pencapain target kinerja dalam bidang fasilitatif berupa penyerapan anggaran yang mendekati sempurna sebesar 99,40% dengan nilai realisasi penyerapan sebesar Rp 11.862.256.937 dari pagu anggaran sebesar Rp 11.934.541.000 telah sesuai dengan rencana kerja dan efisiensi penggunaan anggaran Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok.


Dari sisi pelayanan publik, pencapaian kinerja meliputi penerbitan paspor sebanyak 50.015 paspor dan pemberian Izin Tinggal Keimigrasian sebanyak 1.817 pada penegakan hukum keimigrasian, meliputi Tindakan Administratif Keimigrasian (TAK) sebanyak 105 tindakan.


Selain itu, kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok juga telah melaksanakan pemusnahan arsip fisik subtantif keimigrasian sebanyak 48.218 yang terdiri dari berkas permohonan paspor tahun 2018.

Selain memaparkan capaian kinerja tersebut, Fahrul juga menyampaikan berbagai prestasi kerja yang telah diraih Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok dan dapat membanggakan, diantaranya : 

1. Penghargaan Sebagai Peringkat Ke-tujuh Capaian Kinerja Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2022 Satuan Kerja Lingkup KPPN Bogor Kategori Nilai IKPA Terbaik dengan nilai (98).


2. Penghargaan Atas Capaian Kinerja Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Lingkup KPPN Bogor Periode Tahun 2022 Kategori Satker Yang Telah Memenuhi Standar Kompetensi Pengelola Keuangan Khususnya PPK dan PPSPM. 

Hendra/Red

Post a Comment

أحدث أقدم