CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF DI PERAIRAN WILAYAH KUTAI KARTANEGARA
ANEKAFAKTA.COM,Kukar
Personil Satpolairud Polres Kutai Kartanegara melaksanakan kegiatan patroli perairan dan pemeriksaan kapal secara rutin di perairan Sanga-sanga, Senin (26/12/22).
Kegiatan patroli dilaksanakan oleh dua personil unit patroli Satpolairud Polres Kutai Kartanegara yaitu Bripka Andrie Putra Fajar dan Bripka Andri Wibowo.
Ditemui usai melaksanakan kegiatan patroli, personel Satpolairud Polres Kutai Kartanegara mengatakan, kegiatan tersebut untuk menciptakan rasa aman dan terhindar dari gangguan-gangguan yang dapat merugikan atau mengganggu kenyamanan masyarakat nelayan serta menekan tindakan atau adanya praktek premanisme dan illegal fishing.
Selain itu, kegiatan tersebut juga bertujuan agar kapal yang beroperasi disekitar perairan tersebut tertib administrasi dan tertib dokumen sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Ditemui terpisah, Kasat Polairud Polres Kutai Kartanegara AKP Izdiharuddin Faris Raharja Putra, S.I.K. mengatakan bahwa kegiatan patroli perairan tersebut secara rutin dilakukan oleh personilnya untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas diperairan.
إرسال تعليق