BERIKAN WARNA BARU DEMI HIDUP SEHAT, DHARMA WANITA PERSATUAN DAN WARGABINAAN GELAR PERMAINAN BOLA KASTI
ANEKAFAKTA.COM,Bangkinang
Semasa sekolah biasanya permainan bola kasti masuk ke dalam kurikulum mata pelajaran pendidikan jasmani dan kesehatan. Permainan yang sekilas mirip dengan baseball dan softball ini sangat sering dipertandingkan oleh guru-guru olahraga.
Mengenang masa-masa indah dikala menginjak bangku sekolah, Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan Wargabinaan Perempuan Lapas Kelas IIA Bangkinang Kanwil Kemenkumham Riau menggelar Permainan Bola Kasti, Sabtu (24/12).
Ketua DWP Lapas Bangkinang, Ny. Rita Mishbah menyampaikan bahwa pemilihan olahraga Bola Kasti sebagai variasi dalam menjaga kebugaran dan wujud konsisten dalam menjaga pola hidup sehat.
“Hampir setiap sabtu pagi, ibu-ibu DWP Lapas Bangkinang menggelar olahraga bersama sebagai sarana silaturahmi dan membangun kekompakan sesama. Untuk itu, guna mencegah kejenuhan dengan olahraga yang monoton, kita variasikan dengan olahraga permainan Bola Kasti,” sebut Rita, saat ditemui pasca pertandingan.
Ia juga menjelaskan bahwa olahraga Kasti dipilih karena banyak mengandung nilai-nilai pelajaran dan juga filosofi kehidupan.
“Olahraga ini mengumpulkan aneka macam emosi dan sikap, berdebar, kesetiakawanan, ketangkasan, dan kegembiraan. Sehingga harapannya akan terbangun kekompakan sesama istri dari Petugas Lapas Bangkinang,” tuturnya.
Rita turut menyebutkan bahwa peran serta DWP dalam pelaksanaan tugas dan kedinasan dari Petugas Pemasyarakatan tentu sangat memberi pengaruh guna memaksimalkan kinerja jajaran Lapas Bangkinang.
“Ibu-ibu DWP ini merupakan istri dari Petugas Lapas Bangkinang. Untuk itu dengan adanya kegiatan-kegiatan DWP pada Lapas Bangkinang yang merupakan kantor suaminya, kita berharap ibu-ibu ini dapat mengenal lingkungan kerja suaminya. Selain itu, kita juga berharap bahwa ibu-ibu ini dapat memberikan support yang maksimal kepada suami agar dapat melaksanakan tugas dengan amanah dan penuh integritas,” terangnya.
@kemenkumhamri @ditjenpas @kanwilkemenkumhamriau
إرسال تعليق