Satlantas Polres Klungkung Bagikan Sembako Kepada Sopir Angkutan umum, Pasca Kenaikan Harga BBM

Satlantas Polres Klungkung Bagikan Sembako Kepada Sopir Angkutan umum, Pasca Kenaikan Harga BBM


Untuk meringankan beban pasca naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi saat ini. Satlantas Polres Klungkung membagikan paket Sembako kepada sopir angkutan umum (Angkot), Bertempat di Terminal Galiran.Minggu, 11/9/2022

Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta,S.I.K.,S.H., melalui  Kasat Lantas Polres Klungkung AKP Wahyu Joko Nugroho,S.I.K., mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan guna membantu meringankan beban ekonomi sopir angkutan setelah naiknya harga BBM.

"Kenaikan harga BBM tentunya sangat mempengaruhi pendapatan para pengemudi angkutan umum, dalam beraktivitas melayani masyarakat pengguna angkutan konvensional tersebut," kata AKP Wahyu Joko Nugroho,S.I.K.,

Hal tersebut menjadi alasan jajaran Polres Klungkung peduli dengan membantu meringankan beban ekonominya, yakni membagikan paket sembako yang diantaranya berisikan minyak goreng dan bahan pangan lainnya.

Paket sembako kita bagikan hanya untuk membantu meringankan sedikit beban mereka saja,
mudah-mudahan apa yang kita berikan bermanfaat bagi mereka," Imbuhnya.

Menanggapinya, Made Yasa salah seorang pengemudi angkutan desa dengan kendaraan warna merah, mengaku sangat berterima kasih dengan apa yang dibagikan oleh petugas Satlantas Polres Klungkung.

ini sangat bermanfaat, naiknya harga BBM membuat penumpang juga sepi Tapi Polisi Lalu Lintas justru sangat peduli dengan kehidupan kami sebagai sopir angkutan umum, Terima kasih  Polres Klungkung,"Ucapnya

Eva/Red

Post a Comment

أحدث أقدم