Koramil 01/Tln Bersama Puskesmas Perbaiki Keluarga Stunting
Tigaraksa,anekafakta.com
Membantu pemerintah Koramil 01/Tln, Kodim 0510/Trs yang di wakili Babinsa bersama Puskesmas melakukan perbaikan keluarga stunting yang di gelar di wilayah teritorial Koramil 01/Tln, Senin (12/09/2022).
Hadir dalam kegiatan perbaikan keluarga Stunting Yeyen Yuliana Ketua PKK Desa Tegalangus, Vita Ratna Dewi Pik 2, Koptu Rohiman Babinsa Desa Tegalangus mewakili Danramil, Maryamah Bidan Desa dan Lilis perwakilan Kader Desa.
Dandim 0510/Trs Letkol Arh Syarief SB melalui Danramil 01/Tln Kapten Arm T Sigit mengatakan, selain melakukan kegiatan perbaikan keluarga stunting juga melakukan dialog dengan keluarga stunting dan demo dapur umum sehat atasi stunting.
"Kami Koramil 01/Tln, bersama Puskesmas kecamatan Teluknaga terus bersinergi mengatasi stunting di wilayah Koramil 01/Tln," katanya.
Lebih lanjut Danramil menambahkan, dilakukan juga berupa pemberian makanan tambahan sebanyak 96 orang berupa paket yang berisi puding, Nugget dan telur.
(sumber kodim 0510/Tigaraksa).
إرسال تعليق