Dandim 0510/Trs Perluas lahan Ketahanan Pangan 22 Ha di Tigaraksa Bersama Pengusaha


Dandim 0510/Trs Perluas lahan Ketahanan Pangan 22 Ha di Tigaraksa Bersama Pengusaha

Tigaraksa,anekafakta.com

Komandan Kodim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar, meninjau langsung lokasi Tanam Perdana Agrowisata Ketahanan Pangan Nasional Koramil 06/ Trs Kodim 0510/ Trs yang berada di samping Gardu Induk PLN Desa Sodong Kec. Tigaraksa Kabupaten Tangerang. 

Hadir dalam giat tersebut, Penanggung Jawab Kapten Inf Boedi Noeryanto Danramil 06/ Tigaraksa, Bapak Shinto Pemilik Lahan, Bapak Azis Kadis Pertanian Kab. Tangerang, Bapak Surya W Kadispora Kab. Tangerang, Kompol Rudi Supriadi SH.MM Kapolsek Tigaraksa,  AKP Bamabang S SH.Wakapolsek Tigaraksa, Hj. Rahyuni Sos Camat Tigaraksa, Bapak Dedy Perwakilan Lapas Jambe, Dr. Astrid Kepala Puskesmas Kec.Jambe, Dr. Eko Kepala Puskesmas Tigaraksa, H. Maski Ketua FKUB, Bapak Bambang SE Kades Sodong, dan Bapak H. Sopyan Ketua Pok Tani.

Sambutan Bupati Tangerang diwakili Kadis Pertanian Bapak Azis menyampaikan, terimakasih kepada Kelompok Tani dan pemilik lahan yang memiliki kepedulian membantu Program Pemerintah melalui Program Ketahanan Pangan Nasional.

Sementara itu, Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar SH.MH menyampaikan, apresiasi kepada seluruh penyelenggara kegiatan ini.

Secara pribadi, Dandim juga mengatakan sangat senang dengan Program Pertanian dengan mengolah lahan kosong di Wilayah Mauk untuk dijadikan lahan pertanian.

"Diharapkan seluruh elemen Masyarakat dan Muspika Tigaraksa untuk bahu membahu melaksanakan Program Ketahanan Pangan Nasional di Bidang Pertanian, kita manfaatkan lahan tidur untuk bisa bermanfaat." Kata Dandim.

Selanjutnya, Dandim 0510/Trs juga menyempatkan untuk melakukan penanaman bibit cabe perdana bersama para tamu Undangan.

Sebelumnya, penanggung jawab Kapten Inf. Budi Nuriyanto Danramil 06/Trs menyampaikan, bahwa lounching tanam Perdana Cabe dan Jagung Hibrida dalam rangka Program Ketahanan Pangan Nasional.

Ditambahkannya, bahwa kegiatan ini merupakan Instruksi dari Pemerintah Pusat melalui Panglima TNI dan Kapolri, sehingga kami laksanakan bersama Kelompok tani di atas lahan seluas 7 - 15 Hektar untuk di manfaatkan Program Ketahanan Pangan Nasional.

Tujuannya untuk, membantu masyarakat dalam meningkatkan perekonomian khususnya di desa Sodong ini.

Sementara itu, Bapak Shinto pemilik lahan, sangat mendukung langkah-langkah pemerintah dalam program Ketahanan Pangan Nasional sebagai bentuk Implementasi Bela Negara.


(Sumber Kodim 0510/Trs)

Post a Comment

أحدث أقدم