Bantu Meringankan Beban Warga Dampak Covid-19, Koramil 03/Lgk Bersama ACT Baksos Sembako
Tigaraksa,ANEKAFAKTA.COM
Koramil 03/ Lgk Kodim 0510/Trs bersama ACT (Aksi Cepat Tanggap) melaksanakan Gerakan Sedekah Pangan Nasional di halaman Masjid Al- Ijma Legok Kp. Babakan Barat RT 02/01 Kel. Babakan, Kec Legok, Kab Tangerang, Senin (22/03/2021).
Hadir dalam giat itu, H. Cucu A.S.H.M.Si Camat Legok, Kapten Kav M. Bakir Danramil 03/Lgk, Polsek l
legok Ipda Joko Imam yang mewakili Kapolsek Legok, Suryanto Ketua ACT, dan Ibu Muawanah Kasi Trantib Kel. Babakan.
Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar melalui ada Danramil 03/Log Kapten Kav M Bakir menjelaskan, kegiatan baksos dengan menyalurkan bantuan berupa beras sebanyak 300 kantong yang mana setiap kantong beras berisi 3Kg.
"Ini adalah Gerakan Sedekah Pangan Nasional, berkat terjalinnya kerjasama antara Koramil 03/Lgk dengan ACT, dimana yang menjadi sasaran baksos ini adalah tukang ojek pangkalan, tukang parkir dan tukang sapu/ kebersihan pasar serta masyarakat pengunjung pasar."jelas Danramil.
Danramil menambahkan,dengan adanya bantuan baksos ditengah pandemi covid-19, semoga dapat meringankan beban masyarakat akibat dampak wabah ini.
Saat penyerahan bantuan sembako, baik petugas dan masyarakat penerima bantuan, tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.
Red/anekafakta.com
(Sumber Kodim 0510/Trs)
إرسال تعليق