Bati Komsos Koramil 03/Tg.Priok Ikuti Rapat Evaluasi Penanganan Covid 19 Tingkat Kecamatan
Jakarta,ANEKAFAKTA.COM
Bati Komsos Koramil 03/Tg.Priok Kodim 0502/JU Serma Mashudi mewaki Danramil mengikuti rapat Evalusi Penanganan Covid 19 tingkat kecamatan Tg. Priok bertempat di Ruang rapat lantai 2 Kantor Kecamatan Tg.Priok Jakarta Utara, Sabtu (05/09/2020)
Camat Tg.Priok Bpk.Samsul huda menjelaskan bahawa maksud dan tujuan rapat evaluasi ini membahas beberapa hal yang harus di laksanakan sebagai Gugus tugas sebagai tindakan preventif mengingat sampai saat ini Kasus Pandemi Covid 19 di Wilayah Kec.Tg.Priok semakin meningkat.
Mengantisipasi semakin meningkatnya Kasus terkonfirmasi Covid 19 yang kemungkinan berdampak pada aspek Sosial ,Ekonomi dan Kesejahteraan masyarakat Kita perlu di adakan evalusi dan penanganan secara tegas dengan langkah Cepat, tepat ,Fokus, terpadu dan Perkuat sinegritas antar instansi serta budayakan prilaku hidup bersih Sehat (PHBS) Kepda Masyarakat agar Wilayah Kec.Tg.Priok dapat segera terhidar dari wabah Pandemi Covid 19, Jelas Samsul Huda.
Kami harap Satpol PP dengan di dampingi unsur TNI dan Polri harus bertindak lebih tegas kepada warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan yang semula sanksi tindakanya hanya menyapu sampah selama 5 menit sekarang saya perintahkan agar sanksi di rubah mejadi membersihkan saluran Air selama 1 Jam, Tegas samsul huda
Dengan adanya tindakan lebih tegas tersebut mudah - mudahan dapat menjadi efek jera bagi masyarakat yang suka mengabaikan Protokol kesehatan dan dapat memutus mata rantai Covid 19, imbuhnya
Di tempat yang sama Serma Mashudi mengatakan, Kami akan bersinergi bersama Unsur Tripilar dan mendukung kebijakan Pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19, Semoga kerja keras kita semua menjadi ladang amal dan bernilai ibadah, ujarnya.
Terkait penegakan dan penindakan bagi pelanggar protokol kesehatan kami harapkan tidak hanya dilakukan pada siang hari, pada malam hari banyak terjadi pelanggaran seperti tidak pakai masker dan berkerumun tanpa menjaga jarak aman, pungkas Mashudi.
Red/anekafakta.com
إرسال تعليق