Kapolres Pulang Pisau Dampingi Menko Perekonomian RI Beserta Kepala Badan Pertanahan Nasional Meninjau Desa Lumbung Padi
Pulang Pisau,ANEKAFAKTA.COM
Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Republik Indonesia Airlangga Hartarto beserta Menteri agraria dan tata ruang / Kepala Badan Pertanahan Nasional Dr. Sofyan A. Djalil, SH, MA, M.ALD. beserta rombongan meninjau Desa Belanti Siam, Kecamatan Pandih Batu Kabupaten Pulang Pisau, Kalteng, Sabtu (27/06/2020) pukul 10.30 WIB.
Desa Belanti Siam adalah salah satu Desa di Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau yang dicanangkan oleh Presiden RI Joko Widodo sebagai lumbung padi, yang nantinya akan menjadi salah satu pusat ekonomi dalam bidang pangan di Kalimantan Tengah.
Desa yang dipimpin Arifin Amin, dengan Bhabinkamtibmas Bripka Gusmanli dan Babinsa Pratu Toni Ardi Nugroho tersebut juga digagas Kapolres Pulang Pisau sebagai satu - satunya Desa Isen Mulang Pantang Mundur di Kabupaten Pulang Pisau.
Didampingi Bupati Pulang Pisau dan Kapolres Pulang Pisau AKBP. Yuniar Ariefianto, S.H., S.I.K., M.H., Menko Perekonomian RI dan rombongan meninjau lokasi irigasi yang berada di Desa Gadabung, bersebelahan dengan Desa Belanti Siam Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau.
Selanjutnya, rombongan bertatap muka dengan warga Desa Belanti Siam sekaligus meninjau lokasi persawahan milik warga.
Dalam sambutannya, Menko perekonomian mengatakan, Desa Belanti Siam ini juga dicanangkan oleh Kapolda Kalteng melalui Kapolres Pulang Pisau sebagai Desa Isen Mulang Pantang Mundur yang mampu melawan Covid-19, tidak ada kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dan desa yang memiliki ketahanan pangan.
"Pemerintah sangat mendukung Desa Belanti Siam ini sebagai kawasan khusus lumbung padi nasional (food estate)," kata Airlangga.
Harapannya, Desa Belanti Siam ini mampu menjadi bukti kesiapan Kabupaten Pulang Pisau menjadi salah satu penopang pangan nasional khususnya dalam menghadapi pandemi covid-19.
Red/anekafakta.com
إرسال تعليق