Pangkoarmada RI Meninjau Kesiapan Penembakan Torpedo SUT dan Torpedo Blackshark

Pangkoarmada RI Meninjau Kesiapan Penembakan Torpedo SUT dan Torpedo Blackshark

TNI Angkatan Laut, Koarmada RI, 

Anekafakta.com,Surabaya 

Panglima Komando Koarmada Republik Indonesia (Pangkoarmada RI) Laksdya TNI Heru Kusmanto beserta Pejabat Utama Koarmada RI meninjau kesiapan  Penembakan Torpedo Surface and Under Water (SUT) dan Torpedo Blackshark, bertempat di Mako Koopskasel Koarmada RI, Ujung Surabaya. Senin (16/10).

Pada kesempatan tersebut, Pangkoarmada RI disambut dengan hangat oleh Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan beserta segenap Pejabat Koarmada II.

Sementara itu, ditempat yang berbeda, Pangkoarmada RI juga meninjau KRI Cakra-401 dan KRI Alugoro-405, yang nantinya akan dilibatkan dalam Penembakan Torpedo SUT dan Torpedo Blackshark.

Pangkoarmada RI melalui sambutannya menegaskan agar seluruh personel dan materiil yang akan terlibat dalam penembakan dipastikan kesiapannya, sehingga dalam pelaksanaan dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Menurut rencana, penembakan Torpedo SUT nantinya akan dipimpin oleh Dansatsel Koarmada II Kolonel Laut (P) Ahmad Noer Taufiq, mulai tanggal 18 s.d. 21 Oktober 2023 dengan melibatkan KRI Cakra-401, KRI Alugoro-405, KRI Raden Eddy Martadinata- 331, KRI Soputan-923, KRI Sultan Hasanuddin-366, KRI Sultan Iskandar Muda-367, dua Heli Panther, dan dua Drone Scan Eagle.

Pada pelaksanaan nanti, Torpedo SUT yang akan ditembakkan oleh KRI Cakra-401 dan Torpedo Black Shark yang akan ditembakkan oleh KRI Alugoro-405.

Demikian berita Dispen Koarmada RI.

Post a Comment

أحدث أقدم