Sehat Dan Produktif Ditengah Pandemi, Kodim 0510/Trs Gencarkan Vaksinasi Booster

Sehat Dan Produktif Ditengah Pandemi, Kodim 0510/Trs Gencarkan Vaksinasi Booster

Tigaraksa,anekafakta.com

Kegiatan Serbuan Vaksinasi ke-3 Booster Pfizer Kodim 0510/Trs kembali dilaksanakan di wilayah jajarannya untuk percepatan vaksinasi kepada warga masyarakat.

Komandan Kodim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E Siregar, SH.M.I.Pol  sebagai penanggung jawab didampingi Danramil 04/Ckp Kapten Kav E Panjaitan langsung monitoring pelaksanan Serbuan Vaksinasi Ke 3 (Booster) untuk memastikan semuanya berjalan sesuai aturan dan tahapan yang diterapkan pemerintah.

Serbuan vaksinasi ini dilaksanakan di wilayah teritorial Koramil 04/Cikupa, di Kawasan Milenium, Kec Cikupa, Kab Tangerang Rabu (16/03/2022) dengan pengamanan dari Kodim 0510/Trs dipimpin oleh Letda Inf Darmanto.

Disampaikan Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E Siregar yang didampingi Danramil 04/Ckp Kapten Kav E Panjaitan mengatakan, kegiatan ini dalam rangka percepatan herd immunity khususnya vaksinasi Ke 3 (Booster) dengan jenis vaksin Pfrizer.

"Tidak ada alasan untuk tidak ikut vaksinasi booster kecuali memang dinyatakan tidak lolos oleh tim vaksinator," katanya.

Syukurlah, kata Dandim bahwa warga sangat antusias mengikuti serbuan vaksinasi dosis ke 3 atau Booster covid-19 Kodim 0510/Trs dengan tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan.

"Kodim 0510/Trs beserta jajaran optimistis dengan diadakannya serbuan vaksinasi booster covid-19 akan mempercepat capaian vaksinasi dosis lanjutan dalam  upaya memutus persebaran covid-19 di wilayah Kodim 0510/Trs," kata Dandim.

"Ini semua dilakukan dengan tujuan mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif di tengah pandemi, Adapun jumlah target faksin hari ini 182 orang untuk yang berhasil di faksin 180 orang." pungkasnya. (sumber Kodim 0510/Trs)

Post a Comment

أحدث أقدم