Bapas Jakarta Barat Gelar Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim
ANEKAFAKTA.COM,JAKARTA – Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan di bulan suci Ramadan, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jakarta Barat menggelar kegiatan santunan dan buka puasa bersama anak-anak yatim pada Kamis (13/03).
Acara yang berlangsung hangat ini turut mengundang Ustaz Fajarudin Jamal yang memberikan tausiah penuh hikmah kepada anak-anak. Dalam pesan-pesannya, Ustaz Fajarudin mengajak anak-anak untuk selalu bersyukur, bersemangat menuntut ilmu, dan menjaga akhlak yang baik.
Kegiatan juga diisi dengan fun games hafalan surat pendek, di mana anak-anak dengan antusias menunjukkan hafalan mereka. Momen ini tidak hanya menambah keceriaan, tetapi juga memperkuat semangat belajar dan ibadah di bulan Ramadan.
Dalam sambutannya, Kepala Bapas Jakarta Barat, Ibu Sri Susilarti, menyampaikan rasa syukur dan harapannya agar kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi serta menumbuhkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim, sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap masa depan mereka. "Semoga santunan ini membawa manfaat dan menjadi berkah bagi kita semua," ujar Ibu Sri Susilarti.
Kegiatan ditutup dengan buka puasa bersama yang diwarnai dengan kehangatan dan kebersamaan, serta sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan dari momen yang penuh makna tersebut.
Melalui kegiatan ini, Bapas Jakarta Barat berharap dapat terus menebar kebaikan, memperkuat nilai-nilai sosial, serta mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar.
Eva/Red
Posting Komentar