Rebut Hati Rakyat, Anggota Koramil 04/Cikupa Gelar Karbak



Rebut Hati Rakyat, Anggota Koramil 04/Cikupa Gelar Karbak

ANEKAFAKTA.COM,Kodam Jaya, Tigaraksa - 

Upaya untuk merebut hati rakyat, anggota Koramil 04/Cikupa, Kodim 0510/Trs melakukan Karya Bhakti (Karbak) membersihkan lingkungan RW 02 Kampung Pasir Randu Desa Cibadak Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, Minggu (05/01/2025).

Giat Karya Bhakti tersebut dilakukan bersama Tokoh Masyarakat, Ketua RW, Ketua RT, para pemuda dan warga sekitar yang di pelopori oleh Babinsa Desa Cibadak Koramil 04/Cikupa.

Di hubungi terpisah Danramil 04/Cikupa Mayor CKE Sutisna menjelaskan, kegiatan karya bakti yang dilakukan Babinsa dan warga tersebut berupa membersihkan sampah dan memotong rumput supaya tidak banjir saat hujan turun.

"Selain untuk mencegah banjir dan wabah penyakit Karya Bhakti (Karbak) juga untuk merebut hati rakyat, supaya terus terjalin kemanunggalan TNI dengan rakyat," paparnya.

Terlihat di lokasi Karbak, anggota TNI dari unsur Koramil 04/Cikupa setelah melakukan pembersihan lingkungan kebersamaan terjalin dengan menggelar makan bersama dengan seluruh komponen warga masyarakat.

"Ini terbukti menjalin silaturahmi antara Babinsa Koramil 04/Cikupa dan warga binaan terjalin erat tanpa adanya jarak pemisah sebagai aparat teritorial," tutupnya.

Sumber kodim 0510/Tigaraksa

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama