Pastikan Keamanan Pasca Pilkada, Polsek Sangasanga Gelar Patroli 3 Pilar
ANEKAFAKTA.COM,KUKAR –
Guna menjaga kondusivitas wilayah paska Pilkada 2024, jajaran Polsek Sangasanga bersama TNI dan pihak Kecamatan melaksanakan Patroli Dialogis 3 Pilar di Kecamatan Sangasanga, pada Minggu (29/12/2024) pukul 08.30 WITA.
Kapolsek Sangasanga, AKP M Zulhijah, menyampaikan bahwa patroli ini bertujuan menciptakan situasi yang aman dan kondusif pasca pelaksanaan Pilkada. "Kami memberikan imbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan wilayah, menjalin komunikasi yang baik, dan mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)," jelasnya.
Dalam patroli ini juga menitikberatkan pada hal seperti mengantisipasi kejadian yang berpotensi mengganggu Kamtibmas, seperti pencurian, perkelahian antarwarga, dan peredaran narkotika. Dan mengingatkan masyarakat agar segera melaporkan gangguan keamanan ke Polsek Sangasanga.
Pun menegaskan netralitas Polri dan TNI dalam pelaksanaan Pilkada. Selain itu, patroli bertujuan untuk mencegah bertemunya niat dan kesempatan di lokasi rawan kejahatan, menggali informasi dari masyarakat, serta memperkuat sinergi antara aparat dan warga demi terciptanya lingkungan yang aman.
Patroli dialogis ini merupakan wujud komitmen 3 pilar—Polri, TNI, dan pemerintah kecamatan—dalam menciptakan kondisi aman pasca Pilkada. "Kami ingin memastikan bahwa masyarakat tetap merasa aman. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan melalui sinergi ini, kami berupaya mewujudkan Pilkada yang damai," tambah AKP M Zulhijah.
Posting Komentar