Polres Kukar Lepas 620 Personel untuk Jaga 1.301 TPS



Polres Kukar Lepas 620 Personel untuk Jaga 1.301 TPS

ANEKAFAKTA.COM,KUKAR - 

Polres Kukar menggelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS), dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di halaman Makpolres Kukar, Senin pagi (25/11/2024). 

Apel yang dimulai pukul 07.30 WITA ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kutai Kartanegara, AKBP Heri Rusyaman dan dihadiri oleh Wakapolres Kukar Kompol M Aldy Harjasatya, para Kabag, Kasat, Kasi, perwira, serta personel yang bertugas dalam pengamanan TPS.

Dalam arahannya, Kapolres Kukar menyampaikan pentingnya profesionalitas dan sinergitas dalam menjalankan tugas pengamanan Pilkada. "Pilkada serentak tahun 2024 adalah momen penting yang melibatkan 20 kecamatan, 237 desa, dan 1.301 TPS di Kutai Kartanegara. Untuk itu, 550 personel Polres Kukar, termasuk 70 personel BKO Polda Kaltim, telah disiapkan," ungkapnya.

Kapolres juga mengingatkan beberapa potensi kerawanan, seperti protes masyarakat terkait daftar pemilih, upaya sabotase logistik, hingga konflik antarpendukung. Ia menekankan pentingnya netralitas, kerja sama dengan TNI dan tokoh masyarakat, serta pendekatan humanis dalam pengamanan.

Selain personel di TPS, Polres Kukar menyiapkan tiga peleton Unit Reaksi Cepat, terdiri dari dua peleton Samapta Polres dan satu peleton BKO Samapta Polda Kaltim. Pasukan ini disiagakan untuk mengantisipasi potensi konflik atau situasi kontijensi selama pelaksanaan Pilkada.

Dengan pengamanan yang ketat dan sinergi yang baik antarinstansi, diharapkan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kutai Kartanegara berjalan sukses tanpa hambatan.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama