Tinjau Infrastruktur, Pj Bupati Gembira



Tinjau Infrastruktur, Pj Bupati Gembira


Anekafakta.com,Brebes - 

Penjabat (Pj) Bupati Brebes Ir Djoko Gunawan MT didampingi Kepala Dinas Peternakan Kesehatan Hewan (DPKH) Kabupaten Brebes drh Ismu Broto, Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Penataan Ruang (DPSDAPR) Kabupaten Brebes Abdul Majid ST MT dan unsur Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Brebes, roadshow kunjungan Pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Bumiayu, Kamis (3/10/2024).

Djoko mengatakan, pihaknya telah meninjau beberapa pekerjaan pembangunan di Brebes wilayah Utara dan dikonsultasikan dan disinergikan dengan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Beberapa kegiatan baik yang dianggarkan melalui APBD Kabupaten Brebes, APBD Provinsi maupun APBN  dan sumber anggaran lain di cek satu persatu.

"Hari ini kita ngecek ke Maribaya karena ada potensi arkeologi yang cukup besar, salah satunya ditemukan satu fosil yang dimungkinkan usianya jauh lebih tua dari yang ada di Sangiran. Respon dari Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) akan mengadakan penelitian di Maribaya yang membutuhkan waktu sekitar tujuh tahun. Dan tidak hanya terkait dengan fosil tadi, mungkin juga terkait dengan potensi lain seperti peternakan dan pertanian serta yang lainya," ucap Djoko.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati menerima aspirasi warga Desa Kalijurang yang memberikan masukan tentang ruas jalan rusak di desa setempat. Pj Bupati merespon cepat dengan menugaskan DPU dan Kepala Desa Kalijurang untuk segera  melakukan survey di ruas jalan Kalibalung–Maribaya tersebut.

"Kita cek dulu, untuk menghitung biaya dan konstruksinya seperti apa, agar aspirasi ini segera direalisasikan," lanjut Djoko.

Terkait hal tersebut, Djoko berharap ada dukungan semua pihak agar kegiatan yang cukup besar di Maribaya yang dari APBN terlaksana berjalan dengan lancar dan sukses.

Roadshow dilanjutkan meninjau Bendung Laban Bumiayu, dengan progress sudah mencapai lebih dari 75 persen dan diperkirakan akan selesai di akhir Oktober tahun ini. Djoko optimis pengerjaan Bendung Laban bisa selesai tepat waktu. Untuk oncoran luasannya 180 hektar, dengan selesainya pengerjaan ini diharapkan dapat menunjang produksi pertanian di Kabupaten Brebes.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama