Inspektur Kolinlamil Pimpin Rapat Validasi Organisasi Kolinlamil
ANEKAFAKTA.COM,Berita Kolinlamil TNI AL,
Inspektur Kolinlamil Laksamana Pertama TNI Kunto Tjahjono, S.E., M.Han., M.Tr.Opsla.,CRMP memimpin Rapat Validasi Organisasi Kolinlamil di Gedung Laut Nusantara, Mako Kolinlamil Tanjung Priok, Jakarta Utara. Turut hadir dalam rapat tersebut, diantaranya Pejabat Utama Kolinlamil dan Kasatker Kolinlamil, dengan pemapar dari Asisten Perencanaan (Asrena) Pangkolinlamil Kolonel Laut (P) Agus Joko Sulistya, S.T., M.Tr.Hanla, CRMP., CIQnR., CIQaE, Jumat (25/10).
Dalam rapat tersebut, Inspektur Kolinlamil mengungkapkan peran penting validasi organisasi, salah satunya yaitu sebagai landasan yang penting bagi TNI Angkatan Laut terkhususnya Kolinlamil untuk menghadapi berbagai dinamika tantangan baru yang berpotensi terjadi di masa depan. Adapun maksud dan tujuan dalam rapat tersebut upaya untuk melihat kembali struktur organisasi yang berorientasi pada perbaikan dan penyempurnaan sesuai dengan perkembangan, untuk mengetahui informasi tentang perubahan dan pengawakan di Kolinlamil.
Selaras dengan tujuan tersebut, validasi organisasi juga dapat memperkuat struktur pertahanan negara yang adaptif terhadap berbagai perubahan. (Dispen Kolinlamil)
#tni_prima
#kasal
#tni_angkatan_laut
#jalesvevajayamahe
#indonesiannavy
Posting Komentar