Bentuk Komitmen Pengendalian TBC/HIV/AIDS Melalui Rapat Koordinasi Layanan Kesehatan 





Bentuk Komitmen Pengendalian TBC/HIV/AIDS Melalui Rapat Koordinasi Layanan Kesehatan 

ANEKAFAKTA.COM,Tangerang

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten menjadi tuan rumah sekaligus mengikuti rangkaian kegiatan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Layanan Kesehatan dan Pengendalian TBC/HIV/AIDS di Lingkungan Rutan/Lapas/LPKA pada Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, pada Kamis (10/10). 

Bertempat di Ruang Serbaguna, Kegiatan ini dihadiri dan diikuti oleh seluruh jajaran Kesehatan baik dari Kantor Wilayah, Dinas Kesehatan Provinsi Banten, Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Lapas Kelas I Tangerang, Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang maupun Lapas Kelas IIA Tangerang. Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Banten Jalu, Yuswa Panjang dan didampingi oleh Kabid Yantah, Kes, Hab, Pengelolaan Basan, Keamanan, Gunawan Sutrisnadi dan Kasubid Pelayanan Tahanan, Perawatan, Kesehatan Dan Rehabilitasi, Hanibal yang juga selaku Moderator. 

"Giat ini menjadi bentuk amanah dari Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2022 Tentang Pemasyarakatan yang mana membahas akan salah satu fungsi Pemasyarakatan yaitu Perawatan. Upaya ini menjadi salah satu langkah prioritas kita yang mana TBC/HIV/AIDS ini masih menjadi suatu masalah kesehatan dan tantangan agar dapat dikendalikan dengan baik. Adanya kasus ini didalam Rutan/Lapas/LPKA menjadikan risiko Warga Binaan terkena menjadi lebih tinggi dengan disertai beberapa faktor. Untuk itu ssaya harap pada rakor ini dapat memberikan kesepahaman akan pentingnya upaya pengendalian TBC/HIV/AIDS," Ucap Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Banten, Jalu Yuswa Panjang. 

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi dan Seminar Virtual oleh Ketua KPA Provinsi Banten dan  Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten, dilanjutkan dengan sesi paparan dari masing-masing Peserta UPT terkait HIV AIDS dan TBC di masing – masing Satuan Kerja. Kegiatan juga diisi dengan Forum Group Discussion (FGD),  Pembuatan Rencana Tindak Lanjut (RTL) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Kanwil Kemenkumham Banten dengan Dinas Kesehatan Provinsi Banten.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama