Polsek Loa Janan Hadiri Penyuluhan Persiapan dan Pengembangan Perhutanan Sosial Tahura Bukit Soeharto



Polsek Loa Janan Hadiri Penyuluhan Persiapan dan Pengembangan Perhutanan Sosial Tahura Bukit Soeharto 

KUKAR,Anekafakta.com

Personel Polsek Loa Janan menghadiri kegiatan penyuluhan persiapan dan pengembangan perhutanan sosial di  Taman Hutan Rakyat (Tahura) Bukit Soeharto. Dilaksanakan di Gedung Serba Guna Desa Loa Duri Ilir RT 24 Dusun 05, Kecamatan Loa Janan. Pada Rabu (5/6/2024) sekitar pukul 09.00-12.00 WITA.

Sejumlah instansi terkait hadir langsung. Diantaranya Kepala Seksi Perlindungan, KSDAE UPTD Tahura Bukit Soeharto, Suprihadi Afianto;  Kepala Desa Loa Duri Ilir, Fahri Arsyad; Kasi Trantib Kecamatan Loa Janan, Anwar; Perwakilan dari Balai Pelatihan Lingkungan Hidup, Sugeng Jinarto; Perwakilan dari Dinas Kehutanan Samarinda, Ginanjar Saras Adiguna.

Kapolsek Loa Janan AKP Iswanto menerangkan bahwa kegiatan ini berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif. 

Penyuluhan tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan kesiapan mengenai pengelolaan perhutanan sosial di kawasan Tahura Bukit Soeharto. Para peserta, yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat dan aparat desa, aktif berpartisipasi dalam sesi tanya jawab.

*Humas Res Kukar*

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama