Ajang Kreatifitas Dengan Konsep Merdeka Belajar, Yayasan Nurul Hidayah Sampang Gelar Event Edukatif



SAMPANG, Anekafakta.com - Yayasan Nurul Hidayah Sampang Madura Jawa Timur menggelar kegiatan Festival Merdeka Belajar

Kegiatan selama sehari semalam pada sabtu 15/6 di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) jalan Trunojoyo Kelurahan Rongtengah yang diresmikan oleh Imran Sekretaris Dinas Pendidikan (Didik) itu melibatkan Kelompok Bermain, TKIT Nurul Hidayah, TPA dan SDIT Nurul Hidayah

Menurut Ketua Yayasan Nurul Hidayah Amir Fadh Faisol Muqoddas SH MHi, tujuan kegiatan tersebut sebagai media dan ajang kreatifitas Anak melalui konsep Merdeka Belajar
"Bentuk kegiatan ada dua yakni Alih Jenjang dan Festival Merdeka Belajar jenjang KB, TK, dan SDIT Nurul Hidayah sedangkan Khotmil Qu'an untuk TPA Nurul Hidayah," ujar Amir Fadh Faisol Muqoddas SH MHi

Lebih lanjut disampaikan, untuk mengakomodir jumlah peserta yang banyak dibagi 4 sesi yaitu sesi pagi 250 anak, sesi siang 100 anak, sesi sore 300 anak dan sesi malam 200 anak bersama Orang tua

Ditambahkan, untuk penampilan Pameran yang ditampilkan dari bahan bekas produk hasil karya 550 anak KB, TK dan SD. 

(Imade)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama