Kebersamaan Satgas TMMD Ke-120 Diberi Makanan Oleh Warga
Kodam Jaya -Tigaraksa,Anekafakta.com
Terlihat kebersamaan di lokasi TMMD 120 Kodim 0510/Tigaraksa di Desa Gintung Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang, Satgas di berikan makan oleh warga, Sabtu (24/05/2024).
Menikmati makan siang bersama di lokasi TMMD Ke-120 Kodim 0510/Tigaraksa memberikan kesan tersendiri. Dari pagi hingga siang hari, anggota Satgas TMMD ke-120 bekerja keras mencapai target. Saatnya istirahat makan siang untuk mengembalikan energi di berikan langsung oleh warga masyarakat.
Dengan makan yang seadanya, anggota Satgas tetap menikmati hidangan yang ada seperti nasi bungkus yang diberikan, Sembari menikmati makan siang, mereka saling bersenda gurau bersama masyarakat, sehingga tak tampak kelelahan di wajah mereka.
Dengan semangat yang tinggi, anggota Satgas dan masyarakat terus berjibaku menyelesaikan pembangunan, agar warga dapat segera menikmati fasilitas yang telah dibangun oleh Satgas TMMD. Suasana ini menunjukkan kebersamaan dan keakraban antara TNI dan warga Desa Gintung tanpa ada batasan.
"Kekompakan dan kebersamaan yang selama ini telah tercipta bersama masyarakat harus selalu dijaga. Makan bersama masyarakat juga sebagai sarana komunikasi dalam kegiatan TMMD," ucap Dansatgas TMMD 120 Letkol Arh Syarief SB melalui Pasiter Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Inf Arja Suarja.
Pasiter menambahkan, kebersamaan dan keakraban antara Satgas TMMD bersama warga masyarakat. "Ini bagian dari kemanunggalan TNI dengan rakyat nya," ungkapnya.
(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)
Posting Komentar